Enggak Bisa Liburan Tahun Baru? Jangan Sedih, Lakukan Ini yuk!

By Salsabila Putri Pertiwi, Minggu, 25 Desember 2022 | 21:30 WIB
Drama Korea Alchemy of Souls 2 (tvN)

Menghirup Udara Segar

Penat dan bete gara-gara enggak bisa liburan?

Cara terbaik untuk menghibur diri adalah dengan berkeliling di sekitar tempat tinggal kita atau mendekatkan diri pada alam.

Terhubung dengan alam akan memperlambat aktivitas di korteks prefrontal, area otak yang dikaitkan dengan kecemasan.

Jika kita enggak bisa keluar dan mendengarkan suara alam, melihat gambarnya saja juga cukup membantu, lho.

Kurangi Stres

Daripada enggak bisa liburan malah bikin kita makin stres dan dipenuhi hal-hal negatif, lebih baik kita coba lakukan cara-cara untuk mengatasinya.

Memang, melepaskan stres enggak semudah kedengarannya karena kita tentu mengalami tekanan dari berbagai aspek.

Tetapi, cobalah untuk menyingkirkan hal-hal negatif atau memikirkan akibat terburuk yang mungkin timbul di masa depan.

Kita bisa coba melatih mindfulness untuk mengatasi ketakutan dan kecemasan yang kerap datang beriringan dengan stres.

 Baca Juga: 5 Ide OOTD Hijab Paling Kece Buat Liburan Akhir Tahun ke Bandung!