Anti Bingung, Yuk Pakai Warna Lipstik Sesuai Karakter Golongan Darah!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Kamis, 26 Januari 2023 | 18:10 WIB
Ilustrasi pakai lipstik sesuai karakter golongan darah (zalora.sg)

CewekBanget.ID - Kadang suka bingung enggak sih pengin pakai lipstik warna apa untuk menyempurnakan penampilan kita?

Warna lipstik yang kita pilih dan pakai juga bisa menggambarkan karakter kita, lho!

Biar enggak bingung, gimana kalau coba pilih warna lipstik sesuai karakter golongan darah?

Penasaran apa warna lipstik paling cocok buat kamu sesuai golongan darah? Kepoin di bawah ini!

Baca Juga: Anti Mubazir, Gini Cara Memanfaatkan Lipstik Oranye yang Enggak Cocok!

Golongan Darah A - Nude

Lipstik nude

Orang dengan golongan darah A dikenal sebagai sosok yang baik hati dan peduli terhadap orang lain.

Namun, kita juga cenderung perfeksionis dan selalu berhati-hati dalam melakukan sesuatu.

Kita lebih suka mengerjakan hal-hal yang sebelumnya direncanakan ketimbang mendadak.

Nah, berdasarkan karakteristik yang kita miliki, lipstik berwarna nude sangat cocok kita gunakan di berbagai kesempatan!

Golongan Darah B - Peach dan Soft Pink