Ini 4 Tips Memilih Sabun Cuci Muka Buat Kulit Sensitif. Pasti Cocok!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Selasa, 7 Februari 2023 | 13:59 WIB
Ilustrasi tips memilih sabun cuci muka yang tepat untuk kulit sensitif (pinkVilla)

CewekBanget.ID - Memilih sabun cuci muka untuk kulit sensitif enggak semudah memilih sabun cuci muka untuk jenis kulit yang lain ya, girls.

Karena pemilik kulit sensitif rentan banget iritasi dan breakout kalau sampai memakai produk skincare yang enggak cocok buat kulit mereka.

Nah, biar enggak iritasi, kita bisa mengikuti beberapa tips memilih sabun cuci muka untuk kulit sensitif di bawah ini!

Baca Juga: 4 Sabun Cuci Muka Lokal Paling Aman Buat Kulit Sensitif. Anti Iritasi!

1. Pilih sabun cuci muka bebas alkohol, paraben dan deterjen

Kita juga harus menghindari sabun cuci muka yang mengandung paraben, alkohol, dan deterjen.

Karena ketiga kandungan tersebut enggak baik buat kesehatan kulit kita.

Apalagi yang punya kulit cenderung sensitif, kandungan-kandungan di atas bakal memicu wajah jadi breakout!

Hindari juga kandungan deterjen yang terlalu keras seperti Natrium Laureth Sulfate (SLES), Natrium Lauril Sulfat (SLS), dan yang mengandung mentol.

2. Hindari sabun cuci muka yang mengandung wewangian

Penting juga untuk menghindari pewangi sintetis yang terkandung di dalam produk skincare, termasuk sabun cuci muka.

Karena ini dapat bereaksi dengan kulit, menyebabkan peradangan dan berpotensi melemahkan lapisan dalam kulit.

Untungnya, parfum sebenarnya enggak diperlukan dalam perawatan kulit, jadi pilihlah formula bebas pewangi ya, girls!

3. Pilih sabun cuci muka yang dilengkapi pH balance

Produk skincare yang dilengkapi pH balance akan meminimalisir kemungkinan kulit jadi iritasi.

FYI, pH kulit normal kita berkisar di 5.4 - 5.9.

Kita juga bisa memilih sabun cuci muka yang pH nya rendah, nih.

Karena kalau pilih produk dengan pH terlalu tinggi, bisa memicu kulit jerawatan, iritasi, kulit makin sensitif, hingga memicu kerutan, lho!

Baca Juga: 5 Tanda Sabun Cuci Muka Kita Enggak Cocok di Kulit. Ganti Segera!

4. Hindari sabun cuci muka yang ada butiran scrub

Bukannya enggak boleh pakai sabun cuci muka yang ada butiran scrub-nya, tapi sebaiknya dihindari ya, girls. Apalagi buat kita yang punya kulit sensitif.

Karena butiran scrub apalagi yang besar dan kasar cuma akan memicu kulit jadi rentan iritasi.

Sebaiknya, pilihlah sabun cuci muka yang punya formula dan tekstur yang ringan sehingga aman dipakai sama semua jenis kulit termasuk yang paling sensitif sekali pun.

(*)

Baca Juga: 5 Efek Cuci Muka Pakai Air Aja Tanpa Sabun Cuci Muka. Lebih Bagus?