5 Faktor Penyebab Kanker Payudara Menyebar. Jangan Diremehkan!

By Salsabila Putri Pertiwi, Sabtu, 11 Februari 2023 | 08:05 WIB
Cara mencegah kanker payudara sejak dini yang penting untuk segera dilakukan. (Kompas)

CewekBanget.ID - Sebagai salah satu jenis kanker paling mematikan di dunia, kanker payudara menyebar akibat sejumlah faktor.

Bisa jadi, kanker payudara menyebar akibat tingkat keparahan atau stadium kanker.

Beberapa orang juga mengalami kanker payudara menyebar akibat agresivitas sel kanker.

Apa pun faktor penyebab penyebarannya, deteksi dini kanker payudara sangat dibutuhkan agar sel kanker enggak menyebar lebih parah lagi dan penanganan jadi terlambat.

Kenali sejumlah faktor penyebab kanker payudara menyebar berikut ini.

Selain itu, selalu lakukan langkah-langkah deteksi dini kanker payudara pada diri sendiri untuk mencegah hal terburuk terjadi, ya.

Subtipe

Subtipe kanker payudara bisa mempengaruhi penyebaran sel kanker pada seseorang.

Ada beberapa subtipe kanker payudara, seperti tumor triple-negatif dan HER2-positif.

Kedua subtipe tersebut cenderung tumbuh dan menyebar lebih cepat.

Sementara kanker payudara dengan reseptor hormon cenderung lebih lambat pergerakannya. 

Baca Juga: Nunung Srimulat Kanker Payudara: Aku Terima Semua Ujian dari-Mu!

Stadium

Selain subtipe, biasanya penyebaran sel kanker payudara juga tergantung pada tingkat perkembangan atau stadium kanker.

Dalam hal kanker payudara, skala perkembangan penyakit biasanya diukur dari stadium 0 hingga IV.

Sel kanker yang masih non-invasif atau belum menyebar ke jaringan lain disebut sebagai stadium 0.

Sedangkan kanker payudara yang sudah invasif atau menyebar ke organ lain berarti sudah masuk stadium IV alias paling parah.

Kanker yang telah menyebar ke bagian tubuh lain cenderung terus menyebar.

Agresivitas

Level atau tingkat keganasan sel kanker juga dikenal dengan istilah agresivitas kanker.

Ketika diagnosis kanker payudara diberikan, dokter bakal menilai kanker yang dialami seseorang dengan skala 1 sampai 3.

Pengukuran tersebut berdasarkan kemiripan sel kanker tersebut dengan sel normal.

Semakin tinggi tingkat kanker menandakan sel kanker bersifat agresif dan kemungkinan sel kanker tumbuh dan menyebar ke area lain di tubuh juga lebih besar.

Baca Juga: Teksturnya Beda, Kenali Tanda-tanda Benjolan Kanker Payudara!

Usia

Fyi, ada alasannya kita sebagai remaja atau cewek di usia muda harus lebih waspada terhadap risiko kanker payudara.

Ini karena cewek dengan usia lebih muda dan mengalami kanker payudara cenderung memiliki jenis kanker yang lebih agresif.

Pada perempuan yang lebih tua, perkembangan jenis kanker payudara biasanya karena faktor hormon, sehingga pergerakannya menjadi lebih lambat.

Namun ini memang bukan patokan utama, sehingga semua orang dari berbagai kalangan usia secara umum akan dianjurkan untuk selalu waspada.

Mutasi Genetik

Jika ada keluarga yang memiliki riwayat kanker payudara, risiko kita terkena kanker payudara meningkat.

Beberapa perempuan dengan mutasi genetik ini memiliki risiko lebih tinggi terkena kanker payudara pada usia yang lebih muda.

Kondisi ini juga bisa memicu sel kanker payudara menjadi lebih agresif.

Berbagai faktor penyebaran ini harus kita waspadai ya, girls.

Makanya, SADARI atau periksa payudara sendiri adalah langkah yang sangat penting untuk dilakukan, demi mendeteksi risiko kanker payudara sebelum terlambat.

Pahami dan jangan ragu untuk berkonsultasi ke dokter apabila kita mengalami gejala enggak normal pada payuadara kita, ya!

 Baca Juga: 4 Keuntungan Rajin Konsumsi Tahu! Bisa Cegah Kanker Payudara?

(*)