CewekBanget.ID - Tubuh manusia benar-benar sebuah keajaiban dari Tuhan Yang Maha Esa.
Misalnya ketika kita mendonorkan darah, kita bisa hilang hingga triliunan sel darah merah, tapi tubuh bisa langsung menggantinya kembali.
Nah ternyata, enggak cuma darah aja, tapi manusia bahkan bisa tetap hidup tanpa 7 organ penting ini, lho!
Berdasarkan The Conversation, manusia tetap bisa hidup tanpa 7 organ ini, kok!
Limpa
Limpa berada di sebelah kiri perut kita, di bawah rusuk bagian belakang.
Ketika kita melihat ke dalam limpa, bakalan ada dua warna, yaitu warna merah gelap dan kantung putih.
Warna merah gelap menunjukkan fungsi limpa untuk menyimpan dan mendaur ulang sel darah merah, sedangkan kantung putih tempat menyimpan sel darah putih dan trombosit.
Namun, fungsi limpa tersebut bisa digantikan oleh organ hati, sehingga kita tetap bisa hidup tanpa limpa!
Lambung
Percaya atau enggak, ternyata kita bisa hidup tanpa lambung, lho!
Ada 4 fungsi utama lambung, yaitu mencacah makanan, melepaskan asam untuk menghancurkan makanan, menyerap nutrisi dari makanan, dan sekresi.
Baca Juga: Murnikan Darah Kotor dari Racun dengan 7 Makanan dan Minuman Ini!