5 Hal yang Harus Diingat Saat Merasa Jadi Beban Keluarga. Semangat!

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 7 Maret 2023 | 13:10 WIB
Drama reunited worlds (foto : SBS)

CewekBanget.ID - Semua orang pasti pernah berada pada titik terendah dalam hidupnya hingga merasa enggak berguna bagi orang lain.

Mungkin beberapa dari kita pun pernah merasa sangat enggak berdaya, kewalahan, hingga merasa jadi beban keluarga.

Pikiran seperti ini jangan dibiarkan ya, girls.

Tentu saja kita enggak seharusnya berpura-pura bahwa pikiran tersebut enggak menghantui kita, tapi semoga kita selalu ingat bahwa diri kita berharga dan enggak jadi beban siapa pun.

Kalau kita sedang dilanda pikiran bahwa kita merasa jadi beban keluarga, yuk ingat 5 hal berikut ini.

Semangat! Gunakan waktu sebanyak yang kita butuhkan untuk bangkit kembali, ya.

Momen Ini adalah Fase

Ketika kita merasa hidup begitu melelahkan dengan berbagai masalah yang datang bertubi-tubi, ingat bahwa momen ini adalah fase kehidupan.

Artinya, seberat apa pun, momen kesulitan ini akan berlalu.

Kita juga enggak seharusnya merasakan tuntutan untuk dapat mengatasi semua masalah sepanjang waktu.

Perasaan kita valid kok, yang penting jangan sampai terjerumus terlalu dalam dan terlalu berlarut-larut dalam perasaan menjadi beban tersebut.

Baca Juga: Baru Putus Cinta? 5 Quotes Ini Bikin Kita Lebih Semangat Move On

Kegagalan Itu Wajar

Kita mungkin cenderung menyalahkan diri sendiri ketika menghadapi kegagalan atau kesalahan dalam hidup.

Percaya atau enggak, hal tersebut kadang justru enggak terlalu mempengaruhi orang lain, tapi diri kita yang bakal lebih terdampak.

Mungkin selama ini kita terlalu keras sama diri sendiri ketika kita merasa jadi beban setelah berbuat kesalahan atau menghadapi kegagalan yang enggak bisa dihindari.

Ingat, berusaha menjadi sempurna dalam segala hal bukan hanya enggak mungkin, tetapi juga akan membuat kita tersiksa karena terlalu membenci diri sendiri.

Sayangi Diri Sendiri

Sekali lagi, jangan sampai kita berlaku terlalu keras pada diri sendiri, ya.

Enggak ada salahnya mengakui bahwa kita memang sedang mengalami kesulitan dalam kehidupan saat ini.

Sebagaimana kita memperlakukan orang lain saat mereka kesusahan, jangan terlalu mengkritik dan membenci diri sendiri saat kita terpuruk.

Kita mesti belajar menerima kenyataan dan mencoba melakukan yang lebih baik dari masa lalu.

Terpenting, buang perasaan sebagai beban keluarga yang hanya bakal membuat kita lebih menekan diri sendiri.

Baca Juga: Jangan Disepelekan, Ini 5 Alasan Kecil yang Bikin Makin Kena Mental!

Meminta Bantuan

Enggak semua hal di dunia ini mesti kita lalui seorang diri.

Mungkin hidup terasa berat dan kita enggak sanggup menjalaninya karena selama ini kita sungkan meminta bantuan pada orang lain.

Akan selalu ada orang di luar sana yang siap untuk membantu kita, kok.

Minimal, kita berkomunikasi dan curhat dengan orang-orang terdekat untuk mengeluarkan segala hal dari dalam hati kita dan membuat diri merasa lebih baik.

Bukan Beban

Yang jangan sampai terlupakan, sesulit apa pun perasaan kita, ingat bahwa kita bukan beban keluarga atau siapa pun.

Mungkin kita sedang sangat enggak berdaya sampai merasa hanya merepotkan keluarga atau orang di sekitar kita.

Tapi mengkritik dan membenci diri sendiri dalam situasi ini juga enggak bakal membantu.

Pasti ada masanya ketika hidup ini enggak berjalan sesuai dengan apa yang telah kita rencanakan dan harapkan, tapi jangan lupa, itu adalah hal yang wajar kita alami.

Jadi jangan menyerah, ya! Alih-alih beban, mungkin justru kita adalah sosok yang dibanggakan dan disayangi oleh keluarga dan orang-orang terdekat kita.

 Baca Juga: 5 Kalimat Motivasi Biar Lebih Semangat dan Enggak Terpuruk Karena Putus Cinta

(*)