5 Cara Menghilangkan Garis Halus Sekitar Mulut. Enggak Perlu Botox!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 10 Maret 2023 | 08:42 WIB
Ilustrasi cara menghilangkan garis halus sekitar mulut (Vibrant Skin Bar)

CewekBanget.ID - Garis halus di sekitar mulut bisa bikin kita jadi tampak lebih tua dari usia asli kita!

Supaya enggak kelihatan tua dan tampak awet muda terus, enggak ada salahnya untuk cari tahu cara menghilangkan garis halus sekitar mulut.

Enggak perlu sampai botox atau treatment di klinik kecantikan segala, kita bisa menghilangkan garis halus sekitar mulut dengan beberapa cara alami, lho!

Simak cara menghilangkan garis halus sekitar mulut di bawah ini, yuk!

Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Garis Halus di Dahi, Biar Tampak Muda Terus!

1. Minyak alami

Salah satu cara untuk menghilangkan garis halus sekitar mulut adalah memanfaatkan minyak alami yang ada di sekitar kita.

Minyak seperti minyak zaitun, minyak kelapa, minyak biji anggur akan membantu melembapkan kulit dan membuat kita tampak lebih muda.

Cukup taruh sedikit di ujung jari dan pijat di sekitar mulut dan garis tawa.

Kita akan mendapatkan hasil yang lebih baik jika kita membiarkannya semalaman.

2. Pakai pelembap sebelum tidur

Jika kita lebih suka menggunakan perawatan krim untuk menghilangkan kerutan dan garis halus, pelembap malam hari akan memberikan dampak terbesar dalam menghilangkan garis halus sekitar mulut.