CewekBanget.ID - Perjalanan mudik kebanyakan membuat kita harus duduk dalam waktu yang lama, entah itu pakai mobil sendiri, bus, kereta, kapal, hingga pesawat.
Daripada bosen dan jadi bete, kenapa enggak memanfaatkan waktu duduk yang lama saat mudik dengan berolahraga?
Ada beberapa gerakan olahraga duduk yang bisa kita lakukan selama mudik biar tetap bisa menjaga berat badan, lho.
Selain itu, gerakan olahraga ini juga bikin kita terhibur dan enggak membuat tubuh jadi tegang dan membengkak.
Yuk coba lakukan 5 gerakan olahraga duduk ini selama mudik!
1. Olahraga paha bagian dalam
Pengin mengencangkan paha, terutama paha bagian dalam?
Kita bisa taruh benda keras di antara lutut kita dan tekan kedua lutut selama 10 detik, lalu istirahat selama 5 detik.
Kita bakalan merasakan kaki menegang dan memberikan tarikan pada otot paha, sehingga bisa mengencangkannya.
Lakukan cara di atas berulang-ulang kurang lebih 30-50 kali, tergantung seberapa kuat kita.
2. Dada dan bahu
Untuk melatih bagian otot dada dan bahu, kita bisa coba memegang benda padat di antara kedua telapak.
Tautkan kesepuluh jari tangan kita di atas benda tersebut, lalu angkat lengan kita hingga membentuk garis lurus.