Resep Chicken Tikka Masala, Hidangan Lebaran Anti Mainstream. Kari India yang Sedap!

By Tiara Harum Pramesti, Kamis, 20 April 2023 | 16:19 WIB
Chicken Tikka Masala (Shutterstock via Kompas.com)

Langkah membuat chicken tikka masala

1. Siapkam food processor, lalu haluskan jahe, bawang putih, kertumbar, cabai merah.

2. Setelah halus, campurkan dengan jinten bubuk, paprika bubuk, garam masala, kuyit bubuk kemudian aduk rata.

3. Siapkan ayam fillet dalam wadah, kemudian tuang dengan yoghurt.

4. Tambahkan 2 sdm bumbu halus tadi ke dalam ayam dan yoghurt kemudian remas atau aduk merata sampaiterbalur.

5. Marinasi ayam minimal 1 jam, sampai bumbu meresap.

6. Cincang bawang bombai serta siapkan jus tomat dan cream untuk menumis.

7. Setelah ayam selesai dimarinasi, siapkan wajan untuk memasak.

8. Tumis ayam dengan sedikit minyak, masak sampai dagingnya matang, kemudian sisihkan.

9. Tumis bawang bombay dengan sedikit minyak hingga layu, lalu masukkan bumbu halus yang dibuat di awal.

Baca Juga: Resep Ramyun Jungkook BTS yang Enak dan Bikin Kenyang Banget!

10. Campurkan jus tomat dan masak sampai mendidih.

11. Masukkan ayam yang telah dimasak, tambahkan bumbu garam, paprika bubuk, gula.

12. Terakhir masukan cream dan cabai hijau utuh, aduk beberapa saat dan diap disajikan.

Kita bisa makan chicken tikka masala pakai roti canai atau chapati.

Selamat mencoba!

(*)