CewekBanget.ID - Saraf kejepit jadi salah satu diagnosis yang berkaitan dengan saraf dalam tubuh manusia.
Rasa sakit dari saraf kejepit ini ada yang ringan hingga berat.
Enggak jarang juga, seseorang mengalami saraf kejepit namun mengabaikan karena enggak lama rasa nyerinya hilang.
Tapi tahukah kamu? Melansir laman yankes.kemkes.go.id, saraf kejepit bisa juga membuat penderitanya mengalami kerusakan saraf permanen jika enggak ditangani dengan tepat dan cepat, lho!
Masih melansir dari laman yang sama, saraf kejepit memiliki istilah medis Radikulopati atrau pinched nerve.
Kondisinya adalah di mana ada saraf yang tertekan oleh jaringan di sekitar saraf tersebut.
Jaringannya bisa berupa jaringan otot, tendon, tulang atau tulang rawan.
Nah tertekan oleh jaringan ini bisa membuat kita jadi merasa nyeri, lemah, kesemutan hingga mati rasa di area saraf yang tertekan itu.
Tapi fyi, saraf yang ada di dalam tubuh kita itu panjang dan menjalar di sepanjang tubuh.
Sehingga ketika kita mengalami saraf kejepit maka bagian tubuh lain bisa ikutan terasa nyeri dan sakit!
Ini yang bikin penderita saraf kejepit bisa mengalami nyeri yang bahkan jika gerak dikit aja rasanya seluruh badan terasa sakit dan lemas.
Baca Juga: Ada 13 Tips Hidup Sehat Biar Kita Enggak Gampang Sakit Part 1