4 Hidden Gem Banyuwangi Buat Refreshing di Air Terjun yang Masih Asri

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Senin, 22 Mei 2023 | 16:25 WIB
Air Terjun Jagir (banyuwangitourism.com)

CewekBanget.ID - Ada rencana buat 'menepi' ke hidden gem Banyuwangi, girls?

Yup! Hidden gem Banyuwangi emang menarik banget buat dikepoin karena bisa jadi referensi buat healing.

Keindahan alam hidden gem Banyuwangi masih jadi favorit untuk menghilangkan stres setelah sehari-hari sibuk dengan rutinitas yang itu-itu aja.

Kali ini, bisa jadi rekomendasi girl buat piknik ke Banyuwangi dengan menikmati sederetan air terjun ini.

Apa aja nih air terjun yang ada di Banyuwangi dan bisa kita gunakan untuk healing dan refreshing?

Air Terjun Jagir

Air Terjun Jagir

Air terjun Jagir terletak di Dusun Krajan, Kampung Anyar, Glagah, Banyuwangi.

Kalau kalian sering mendengar Kawah Ijen, air terjun Jagir berjarak 20 kilometer dari lokasi tersebut.

Di lokasi air terjun Jagir ada 3 air terjun yang bisa dinikmati sekaligus yaitu air terjun Jagir yang punya ketinggian 10 meter, air terjun Buyut Ijah dengan ketinggian 10 meter, dan air terjun Ketegan yang paling tinggi sekitar 30 meter.

Buat masuk ke air terjun Jagir cukup membayar Rp 5.000 per-orang, parkir motor Rp 2.000 dan parkir mobil Rp 5.000.

Baca Juga: 5 Hidden Gem Ciputat yang Bikin Adem Meski Cuaca Sangat Panas