Ini 4 Cara Cari Tahu Apakah Pembalut Kain Sudah Bersih atau Belum

By Marcella Oktania, Kamis, 1 Juni 2023 | 06:00 WIB

CewekBanget.ID - Untuk kita yang pengin beralih dari pembalut sekali pakai, kita bisa mencoba salah satunya pembalut kain.

Sesuai namanya, rata-rata pembalut kain menggunakan kain katun untuk menyerap darah tanpa membuat vagina lembap yang bisa bikin iritasi.

Namun masalah utama memakai pembalut kain adalah tentang pencuciannya.

Masalahnya, kita bisa jadi enggak mencuci pembalut kain dengan bersih, sehingga masih tersisa darah.

Kalau dibiarkan dan kita masih memakai pembalut kain tersebut yang kotor, bukan enggak mungkin vagina kita malah makin iritasi.

Oleh sebab itu, ini 4 cara cari tahu apakah pembalut kain sudah bersih atau belum!

1. Periksa visual

Coba perhatikan pembalut kain dengan baik menggunakan mata kita.

Kalau kita masih melihat jelas ada noda atau bekas darah pada permukaan pembalut kain, itu menandakan bahwa pembalut masih kotor.

Kalau memang sulit terlihat, enggak ada salahnya memastikan di bawah sinar, sinar matahari, hingga flash HP ya.

Baca Juga: Ini 9 Hal yang Perlu Diketahui Kalau Mau Coba Pakai Pembalut Kain

2. Tes bau

Kalau misalnya secara visual pembalut kain tampak bersih, waktunya mencoba tes bau.