7 Kegunaan Es Batu untuk Kebutuhan di Rumah yang Jarang Diketahui

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Selasa, 4 Juli 2023 | 07:10 WIB
Kegunaan es batu untuk kebutuhan di rumah (videohive.net)

Nah, lemak yang ada pada saluran air akan menempel pada es dan membuat saluran air jadi bebas residu. 

5. Pendingin ruangan

Saat cuaca sedang panas seperti musim kemarau kayak gini, kita enggak perlu menggunakan AC untuk menyejukkan ruangan.

Kita cuma perlu menggunakan es batu dan kipas angin! Gimana caranya?

Kita cukup letakkan es batu berukuran besar atau tumpukan es batu dalam wadah dan diletakkan di depan kipas angin yang menyala.

Embun dingin dari es batu ini bakal menambahkan dingin udara yang dikeluarkan dari kipas angin. 

6. Menghilangkan kerutan pada pakaian

Enggak jarang ketika pengin digunakan, kita menyadari bahwa pakaian kita penuh dengan kerutan. 

Sementara itu, kita enggak punya banyak waktu untuk menyetrika pakaian hingga kerutan tersebut hilang.

Solusinya, kita bisa mencoba menyalakan setrika dan bungkus es batu dengan kain lembut.

Gosok kerutan itu dengan kain lembut yang udah diisi es batu sebelum kita menyetrika.

Baca Juga: Pengganti Aseton, 2 Bahan Dapur Ini Bisa Menghapus Kuteks di Kuku