4 Bahan Alami yang Bisa Dipakai untuk Usir Kecoak di Kamar Mandi

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Kamis, 20 Juli 2023 | 19:10 WIB
Ilustrasi kecoa di kamar mandi (via Prevention)

CewekBanget.ID - Sering menemukan kecoak di kamar mandi?

Kalau ada kecoak, mandi kadang jadi was-was dan penginnya cepet-cepet selesai ya, girls!

Tapi sekarang enggak perlu khawatir! Kita bisa usir kecoak-kecoak yang ada di kamar mandi dengan memanfaatkan bahan alami aja!

Berikut ini daftar bahan alami yang bisa dipakai untuk usir kecoak di kamar mandi!

Baca Juga: Iseng Makan Kecoa? Hati-hati, Bahaya Ini Akan Terjadi Pada Tubuh Kita!

1. Daun salam

Melansir Bobo.id, salah satu bahan alami yang bisa kita manfaatkan untuk usir kecoak di kamar mandi adalah daun salam.

Alasannya, karena kecoak ternyata enggak suka nih sama aroma daun salam.

Untuk menggunakannya, kita cuma perlu meletakkan potongan daun salam di sudut-sudut kamar mandi.

Atau bisa juga buat air rebusan daun salam, lalu masukkan ke dalam botol semprot dan aplikasikan pada lantai atau sudut-sudut di kamar mandi.

2. Baking soda

Baking soda yang kaya manfaat ini bisa juga dipakai buat mengusir kecoak di kamar mandi.

Kita bisa membuat ramuan baking soda yang dicampur dengan gula, lalu digunakan mengusir kecoak.

Dua bahan ini akan bekerja dengan gula yang menarik perhatian kecoak, sementara baking soda akan bertindak sebagai racun untuk para kecoak.

Setelah mencampur baking soda dan gula, taburkan dua bahan itu di area yang sering didatangi kecoak atau di beberapa beberapa sudut kamar mandi.

3. Asam borat

Asam borat juga bisa jadi bahan untuk mengusir kecoak dengan mudah dari kamar mandi.

Untuk menggunakan bahan ini, kita cukup menaburkan sedikit bubuk asam borat di tempat-tempat yang sering didatangi serangga ini.

Asam borat akan bekerja saat kecoak menyentuhnya secara langsung.

Tapi ingat, ya! Untuk menggunakan bahan ini, kita harus memastikan lantai kamar mandi dalam keadaan kering.

Bubuk kimia ini enggak bakal berkerja dengan baik saat terkena air.

Lalu pastikan juga hewan peliharan kita enggak masuk ke kamar mandi selama jebakan itu sedang diberikan.

Baca Juga: 5 Bahan Dapur untuk Usir Cicak di Meja Makan. Dijamin Cicak Kapok!

4. Minyak peppermint

Minyak peppermint juga bisa jadi bahan alami untuk mengusir kecoak dari dalam kamar mandi.

Kita cukup mencampurkan air garam dengan minyak peppermint, lalu semprotkan di tempat-tempat kecoak sering muncul atau ke arah kecoak secara langsung.

(*)

Baca Juga: Manfaat Rutin Tabur Garam di Sekitar Rumah, Usir Energi Negatif?