Perbedaan Ospek Kampus, Fakultas dan Jurusan Info Sekolah Buat Maba

By Indah Permata Sari, Senin, 14 Agustus 2023 | 08:05 WIB
Ospek maba Universitas Indonesia (foto : dok. UI via Kompas.com)

CewekBanget.ID - Info sekolah buat kamu yang baru jadi maba atau mahasiswa baru nih!

Kalau dulu pas baru masuk sekolah mungkin kita tahunya ada MOS (masa orientasi siswa) yaa.

Nah kalau sudah masuk kuliah, nama yang dipakai adalah ospek (orientasi studi dan pengenalan kampus).

Sebenarnya secara konsep antara MOS dan ospek itu sama aja, girls.

Tapi bedanya kalau pas MOS kita benar-benar mengikutinya berbarengan dengan seluruh siswa baru di sekolah tersebut.

Sedangkan kalau ospek ternyata ada pembagian lagi.

Hal ini dikarenakan di satu perguruan tinggi ada banyak fakultas dan jurusan yang berbeda.

Makanya biasanya ketika maba menjalani ospek, ada 3 jenis ospek yang diikuti dalam beberapa hari.

Ada ospek kampus, ospek fakultas dan ospek jurusan.

Untuk ketiga jenis ospek ini tentu berbeda dalam penerapannya.

Sebagai maba, yuk pahami biar enggak kaget pas menjalani ospek!

Baca Juga: 12 Contoh Yel-Yel Ospek Mahasiswa Baru (Maba) 2023 Singkat dan Gokil

Ospek kampus

Ospek ini yang pertama kali kita lakukan seat memasuki tahun ajaran baru di sebuah kampus.

Kita akan dikumpulkan bersama dengan seluruh maba di kampus sehingga pasti akan dilakukan di aula besar atau lapangan yang luas.

Melansir laman kompas.tv, maba yang ikut ospek kampus ini akan dikenalkan dengan berbagai hal yang berkaitan dengan kampus secara umum.

Mulai dari profil kampus, visi dan misi kampus, sampai ada juga pengenalan UKM atau unit kegiatan mahasiswa.

Nah, UKM ini mirip dengan ekskul kalau di masa SMP dan SMA, tapi kalau UKM ini kegiatan resmi dari kampus dan anggotanya berasal dari berbagai jurusan maupun fakultas yang ada di kampus.

Untuk penyelenggaraannya ospek kampus diadakan oleh BEM (badan eksekutif mahasiswa) kampus dan juga dibantu oleh panitia ospek dari mahasiswa.

Ospek fakultas

Tentunya saat jadi mahasiswa kita memiliki fakultas masing-masing. Ada fakultas hukum, ekonomi, psikologi, komunikasi dan lain sebagainya.

Setelah kita ikut ospek kampus, kita pasti akan diarahkan untuk ikut ospek fakultas.

Melansir laman kompas.com, di ospek fakultas ini kita akan dikenalkan informasi seputar fakultas.

Baca Juga: Parah, Maba yang Ospek Untirta Dijemur Pingsan dan Kejang-kejang!

Seperti siapa dekannya, ada jurusan apa aja dalam satu fakultas, ada fasilitas apa aja di fakultas, slogan apa yang dimiliki fakultas, hingga UKM yang ada di fakultas tersebut.

Beda dengan UKM yang dikenalkan di kampus, UKM yang ada di fakultas ruang lingkupnya lebih kecil lagi dan biasanya anggotanya berasal dari satu fakultas yang sama.

Untuk penyelenggaranya, ospek fakultas diadakan oleh BEM fakultas dan panitia ospek dari mahasiswa.

Ospek jurusan

Masuk ke yang lebih spesifik lagi, akhirnya kita masuk ke ospek jurusan.

Kalau tadi ospek kampus pesertanya bisa ribuan, lalu ospek fakultas pesertanya ratusan, nah kalau ospek jurusan ini bisa aja cuma puluhan peserta.

Di sini kita akan dikenalkan lebih detail soal jurusan yang kita ambil, mulai dari ketua jurusannya, BEM jurusan, siapa aja seniornya, hingga apa saja yang akan kita pelajari selama kuliah.

Penyelenggara dari ospek ini adalah Hima (himpunan mahasiwa) yang sudah mengerucut ke jurusan dan juga panitia yang berasal dari senior-senior kita di satu jurusan.

Fyi, baik ospek kampus, fakultas, dan jurusan sebenarnya dilakukan dalam hari yang sama namun dibagi-bagi aja sesinya.

Misalnya masa ospek kita 3 hari, maka dalam 3 hari itu kita bisa mengikuti ketiga jenis ospek.

Bisa aja di hari pertama kita ospek kampus, lalu hari kedua ospek fakultas dan hari ketiga ospek jurusan. Kembali ke kebijakan di kampus masing-masing yaa, girls.

Baca Juga: Body Mist di Bawah 30 Ribu Supaya Segar Selama Ospek di Kampus

(*)