CewekBanget.ID - Kondisi kulit kering bersisik bisa aja kita alami di beberapa bagian tertentu aja. Termasuk di bagian bawah mata.
Kulit kering di bawah mata bisa membuat tampilan garis halus makin terlihat dan pastinya ini bikin kita jadi kelihatan lebih tua, nih.
Pastinya enggak pengin dong kulit kering di bawah mata membuat kita kelihatan lebih tua dari usia sebenarnya?
Tenang! Kita bisa mengatasi kulit kering di bawah mata dengan melakukan beberapa cara jitu di bawah ini!
Baca Juga: 9 Efek Stres yang Terlihat pada Wajah. Dari Jerawat Hingga Keriput!
1. Hindari penggunaan skincare yang keras
Penggunaan pembersih wajah dan produk skincare yang berlebihan, apalagi yang kandungan aktifnya terlalu keras, seperti scrub, deep cleanser, dan produk eksfoliasi yang mengandung bahan kimia keras atau alkohol dapat membuat kulit kita jadi sangat kering.
Dan ingat, kulit di bawah mata kita lebih tipis dan lebih sensitif!
Sehingga enggak heran kalau kulit di bagian ini jauh lebih rentan terhadap iritasi.
2. Jangan malas pakai skincare!
Biasakan mencuci muka setiap hari, pagi dan malam.
Beralihlah ke pembersih wajah yang lembut dan bebas sabun, dan gunakan sapuan lembut dan air hangat (hindari air panas).