CewekBanget.ID - Enggak jarang gigitan nyamuk meninggalkan bekas yang cukup menganggu di kulit kita.
Bekas gigitan nyamuk yang sering digaruk warnanya bisa aja makin merah atau malah menghitam, lho!
Ternyata, kita bisa memanfaatkan berbagai bahan alami untuk menghilangkan bekas gigitan nyamuk yang menganggu penampilan.
Berikut 4 bahan alami untuk hilangkan bekas gigitan nyamuk:
Baca Juga: Pakai 5 Bahan Alami Ini Buat Usir Nyamuk di Kamar. Tidur Nyenyak Deh!
1. Minyak zaitun
Melansir Medical News Today via Nova.Id, minyak zaitun bisa memudarkan bekas gigitan nyamuk karena ada kandungan antioksidan dan vitamin A, D, E, K yang bermanfaat untuk regenerasi kulit.
Jadi dengan pemakaian rutin, bekas luka gigitan nyamuk bisa hilang secara perlahan.
2. Cuka apel
Masukkan 2-3 cangkir cuka dalam bak air hangat untuk mengobati semua gigitan.
Celup kapas pada campuran air cuka tersebut lalu oleskan pada bekas gigitan.
Cuka apel dapat memperbaiki jaringan luka, dan juga menghilangkan senyawa nyamuk yang tersisa.
3. Campuran air dan madu
Madu mampu menjadi bahan anti inflamasi atau peradang pada kulit.
Campur air dan madu dengan perbandingan 1:3 dan oleskan pada bintik-bintik bekas gigitan nyamuk, ya!
Baca Juga: Lakukan 4 Cara Mudah Ini Biar Enggak Gampang Digigit Nyamuk!
4. Irisan bawang putih
Cara menghilangkan bekas luka gigitan nyamuk ternyata juga bisa dengan memanfaatkan irisan bawang putih.
Kita cukup meletakkan irisan bawang putih pada bekas gigitan nyamuk yang menganggu.
Kandungan bawang putih bisa mengurangi rasa gatal dengan menguraikan senyawa sungut nyamuk, dan mengatasi luka.
(*)
Baca Juga: Nyamuk Ganggu? Usir Pakai 5 Tanaman Ini Bisa Ditaruh dalam Rumah!