Membernya Jadi 27, NCT Resmi Nambah 7 Member Baru dari Unit NCT Tokyo

By Tiara Harum Pramesti, Kamis, 7 September 2023 | 12:03 WIB
Member NCT di konser NCT Nation (Instagram: nct)

CewekBanget.ID - Ajang seleksi trainee SM Entertainment NCT Universe: LASTART telah usai.

Kini tujuh peserta yang masuk lineup akan siap debut di bawah label NCT Tokyo

Siapa aja tujuh member yang terpilih jadi unit terakhir NCT?

Member NCT Tokyo

Sejak beberapa waktu lalu SM menyelenggarakan sistem seleksi terbuka buat menemukan member NCT Tokyo. 

Beberapa trainee diadu bakatnya dengan berbagai tantangan perform diberikan. 

Kini didapat tujuh trainee yang akan jadi bagian NCT Tokyo dan ditandai jadi unit terakhir NCT. 

Ketujuh member itu adalah Sion, Yushi, Riku, Sakuya, Daeyoung, Jungmin, dan Ryo.

Lineup debut NCT Tokyo

Sebelumnya SM mengumumkan nama Sion dan Yushi sudah dipastikan debut dan disusul lima member lain yang didapat dari program NCT Universe: LASTART.

Dari ketujuh member itu empat di antaranya adalah member asal Jepang dan tiga lain dari Korea Selatan. 

Baca Juga: Peringkat Kontestan NCT Universe : LASTART di Episode 2, Mana Jagoanmu?

Namun tentu ada sejumlah trainee yang akhirnya gagal debut. 

Mereka adalah Ryu, Anderson, Kassho,Minjae, Haruta serta Heitetsu.

Tampil di NCT NATION

Enggak butuh waktu lama untuk para member NCT Tokyo ini tampil di depan publik. 

Setelah debutnya nanti, mereka juga masuk lineup tampil di NCT NATION: To The World, Jepang. 

Konser ini mencakup semua member NCT yang saat ini berjumlah 27 member. 

Semua unit akan berkumpul termasuk unit rombakan NCT U yang menampilkan lagu masing-masing. 

NCT NATION: To The World sebelumnya sudah digelar pertama kali di Seoul pada 26 Agustus 2023 lalu.

Nantinya giliran berlangsung di Osaka pada 9-10 September.

NCT Tokyo mendapat kesempatan tampil di Ajinomoto Stadium di Tokyo pada 16-17 September.

Selanjutnya NCT Tokyo bakal memulai tur Jepang mereka di 10 kota di Jepang, berlangsung tanggal  8-9 Oktober.

Baca Juga: Taeil NCT Kecelakaan Motor Alami Patah Tulang dan Absen di Konser NCT Nation

Saat ini penjualan tiket untuk konser NCT NATION: To The World sudah terjuak habis. 

Dari empat pertunjukan yang direncanakan tak ada lagi tiket tersisa.

Untuk konser NCT NATION: To The World ini, NCT telah merilis album full bertajuk 'Golden Age' pada 28 Agustus 2023.

Nantikan info selanjutnya dari debut NCT Tokyo dan konser NCT Nation!

(*)