CewekBanget.ID - Moon Taeil NCT alami kecelakaan motor cukup parah.
Pada 15 Agustus 2023, agensi SM Entertainment beri pengumuman tentang kondisi fisik Taeil.
Dia harus menjalani operasi pada bagian kaki kanan dan rehat dari kegiatan idol sementara waktu.
Moon Taeil kecelakaan
Taeil alami kecelakaan motor yang dikendarainya.
Lewat pernyataan SM, kejadian itu berlangsung pada Selasa, dini hari.
"Tanggal 15 dini hari, Taeil alami tabrakan dengan mobil saat dia mengendarai motor menuju rumah sepulang aktivitas.
Dia langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan," kata SM dalam suratnya.
Insiden ini membuat tulang bagian paha kanan Taeil patah dan harus dioperasi.
"Dari hasil pemeriksaan, didiagnosa bahwa Teil alami patah tulang pada paha bagian kanan dan pihak rumah sakit mengambil tindakan operasi."
SM bilang saat ini operasi sudah dilakukan dan Taeil masih menjalani proses pemulihan di rumah sakit.
Baca Juga: Taeil NCT Cover Lagu Time of Our Life Milik DAY6 Spesial Buat Fans
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR