Dunia Makin Sekarat, Ini 7 Cara Mudah Kita Mencegah Perubahan Iklim

By Marcella Oktania, Kamis, 21 September 2023 | 13:10 WIB
Ilustrasi cuaca panas (foto : freepik)

Nah peternakan sapi ini biasanya paling banyak menghasilkan emisi gas rumah kaca, entah itu dari kotoran sapi, pembakaran hutan untuk dijadikan lahan peternakan, dan penggunaan air yang lebih banyak.

Lalu darimana kita bisa dapatkan sumber protein kalau bukan dari daging dan produk susu? Tentu dari sayuran!

Ada, kok sayuran tinggi protein, misalnya aja bayam, brokoli, jagung, dan kacang polong.

FYI, mengubah pola makan kita menjadi vegetarian ternyata bisa mengurangi jejak karbon hingga 500 kg karbon dioksida per tahunnya, lho!

3. Jangan buang-buang makanan

Bukan cuma mengurangi makan daging dan produk susu, kita juga enggak boleh buang-buang makanan.

Pasalnya ketika kita membuang makanan, kita sebenarnya membuat energi yang digunakan untuk menanam, memproduksi, mengemas, dan mengangkutnya.

Lalu ketika makanan ini membusuk akan menghasilkan metana, gas rumah hijau yang paling kuat dan bisa merusak bumi.

Itulah kenapa hanya beli makanan yang kita butuhkan dan jangan biarkan membusuk, konsumsi makanan yang kita beli, dan buat jadi kompos kalau ada makanan yang terbuang.

Dengan mengurangi pembuangan makanan, dalam setahun kita bisa mengurangi jejak karbon hingga 300 kg karbon dioksida!

Baca Juga: Waspada, 5 Penyakit Infeksi Ini Makin Meningkat saat Perubahan Iklim

4. Kurangi penggunaan kendaraan pribadi