Selain Hitam, Ini 5 Warna Baju yang Kelihatan Mewah dan Elegan!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 13 Oktober 2023 | 06:50 WIB
warna baju yang kelihatan mewah dan elegan (Outfit Trends)

CewekBanget.ID - Selama ini banyak orang yang mengandalkan warna hitam untuk menciptakan gaya yang elegan, berkelas, dan terkesan mahal.

Padahal, masih banyak warna baju lain yang bisa kita pakai untuk memberikan kesan tampilan yang mewah dan elegan, lho!

Yuk kepoin apa aja warna baju yang kelihatan mewah dan elegan selain hitam.

Ada warna baju favoritmu?

Baca Juga: 5 Warna Outfit Kondangan Hijab Enggak Biasa, Siap Jadi Pusat Perhatian

1. Putih

Warna baju yang kelihatan mewah dan elegan selain hitam (outfit putih)

Berbeda dengan warna hitam, warna putih bisa dipadukan dengan semua warna di lemari.

Tapi ingat! Memadukan berbagai benda berwarna putih, sebaiknya pilih pakaian dan aksesori hanya dalam satu warna.

Misalnya, kita bisa memadukan semua warna broken white dalam satu tampilan, atau warna putih yang dengan tone yang lebih cool pada satu tampilan.

Jangan sampai dalam satu tampilan, warna putih yang ditampilkan berbeda-beda, ya!

Contohnya: pakai kemeja broken white, tapi celananya warna putih tulang yang cenderung dingin.

2. Beige

warna baju yang kelihatan mewah dan elegan

Pakaian berwarna beige alias krem ​​yang terbuat dari bahan wool, kasmir, linen, sutra, dll akan membuat penampilan kita terlihat sangat mahal dan elegan.

Nuansa warna ini akan terlihat trendi setiap saat sepanjang tahun, namun di musim gugur warna krem ​​akan membuat pakaian terlihat hangat dan nyaman.

3. Burgundy

warna baju yang kelihatan mewah dan elegan

Kayaknya sepakat ya kalau kita memasukkan warna burgundy jadi salah satu warna baju yang terkesan mewah dan elegan.

Warna ini cocok banget dipakai untuk acara-acara formal yang dihadiri oleh banyak orang penting. Jadi seragam bridesmaid juga bagus, lho!

Namun, kita tetap memakai warna baju ini untuk kegiatan sehari-hari yang lebih kasual.

Baca Juga: 4 Warna Baju yang Enggak Bikin Gerah Malah Adem saat Cuaca Panas

4. Teal

warna baju yang kelihatan mewah dan elegan

Selain burgundy, warna teal juga cocok banget dipakai buat acara formal di malam hari.

Jadi, enggak ada salahnya untuk punya satu gaun warna teal di lemari kita!

Warna ini dijamin bikin kita terlihat elegan dan auranya mahal banget, deh!

FYI, warna ini sempurna banget dipadukan dengan perhiasan berwarna gold.

5. Blush

warna baju yang kelihatan mewah dan elegan

Buat yang enggak suka warna baju bold seperti burgundy dan teal, jangan khawatir! Warna pastel juga bisa menciptakan tampilan yang mewah dan elegan, kok.

Pilihlah warna blush untuk memberikan kesan anggun, berkelas, manis dan elegan pada penampilan kita!

(*)

Baca Juga: Wajib Tahu! Ini 5 Warna Outfit yang Lagi Ngetren Biar Makin Modis