CewekBanget.ID - Walaupun jatuh cinta itu gampang, tapi sebenarnya memulai hubungan percintaan dengan seseorang itu enggak gampang, lho.
Ada cowok yang kelihatannya single dan siap pacaran, tapi sebenarnya dari sisi emosionalnya dia belum siap.
Artinya bisa jadi dia bakal kesulitan untuk mengerti tentang emosi yang bakal kita rasakan sebagai calon pacarnya dan kesulitan juga untuk mengerti tentang dirinya sendiri.
Kita sebagai calon pacarnya juga bakal merasa pengin sesuatu yang lebih, gampang disalahpahami, dan enggak pernah puas secara Ini dia 7 tanda kalau 1. Sulit diajak ngomong serius
Ngobrol sama dia, sih enak.
Dia juga nyaman, orangnya gampang diajak bercanda, gampang diajak pergi ke mana-mana.
Namun kalau ngomongin hal yang serius, misalnya tentang keluarga, tentang masa depan, tentang perjalanan kalian ke depannya, dia tiba-tiba enggak nyaman lagi.
Ini bisa terjadi karena sebenarnya secara emosional dia enggak siap untuk menerimanya, entah menerima kita atau menerima hal berat tersebut ke hidupnya.
Baca Juga: 7 Tanda Hubungan Pacaran Kita Enggak Dewasa secara Emosional
2. Perasaan aneh di dekat dia
Yup, percaya atau enggak sebenarnya insting kita bekerja keras 24 jam, lho.
Jadi ketika kita sebenarnya merasakan ada yang salah dengan seseorang, kita pasti bakal punya perasaan dan vibes aneh didekatnya.
Jadi bukannya merasa nyaman dan tenang, kita bakal merasa aneh, enggak nyaman, dan jijik dengan dia.
Ini bisa terjadi karena kita dihadapkan pada orang yang belum siap secara emosional, tubuh kita secara alami memberikan tanda enggak tenang, energi seperti amarah karena cowok yang belum bisa berkomitmen.