5 Penyebab Kucing Sering Menguap. Bukan Cuma Pertanda Ngantuk!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 7 Februari 2024 | 17:30 WIB
Ilustrasi kucing menguap (Purely Pets)

CewekBanget.ID - Sadar enggak, sih? Kalau kucing tuh termasuk hewan yang sering menguap?

Enggak cuma karena ngantuk, kucing sering menguap bisa disebabkan oleh banyak hal, lho!

Kira-kira apa aja, ya? Yuk langsung aja kepoin penjelasannya di bawah ini!

Baca Juga: Kucing Perlihatkan 5 Ciri Ini, Artinya Mereka Sedang Bersedih!

1. Pereda Kecemasan

Mirip dengan bagaimana manusia menggigit kuku mereka ketika gugup, kucing mungkin menguap ketika dia merasa enggak nyaman. 

Sebab, menguap menyebabkan kucing peliharaan menarik napas dalam-dalam. Ini membantu menenangkannya. 

Seringkali, hewan peliharaan kesulitan beradaptasi dengan kehidupan di dalam rumah, terutama jika mereka diadopsi setelah dewasa.

Selain itu, perlakuan pemilik juga bisa menyebabkan stres, seperti berteriak ataupun memarahi kucing. 

Namun, kucing memiliki kecenderungan alami untuk menyembunyikan stres atau rasa sakitnya. 

Alih-alih menunjukkan rasa sakit, mereka akan lebih banyak menguap, biasanya dengan mata terbuka lebar. 

2. Simbol perdamaian

Tahukah enggak, sih? Menguap bisa berfungsi sebagai "bendera putih" yang mengomunikasikan kesediaan kucing untuk berdamai, lho! 

Dalam kasus ini, menguap memberikan permintaan sopan kepada hewan lain untuk mengakhiri interaksi yang menegangkan. 

Namun perlu diingat bahwa kucing menggunakan seluruh tubuhnya untuk berkomunikasi. 

Jadi, ketika menguap disertai dengan kumis yang diposisikan ke samping atau sedikit ke depan, itu hanya menguap. 

Namun, apabila kumis kucing diposisikan ke belakang atau ke bawah, kucing mungkin sedang gelisah. 

3. Kondisi medis

Pada manusia, menguap adalah perilaku alami dan enggak disengaja dan ini enggak ada kaitannya dengan penyakit apa pun. 

Sebaliknya, kucing yang banyak menguap bisa mengindikasikan bahwa mereka sedang memiliki kondisi medis, seperti sariawan nih, girls! 

Jika ini masalahnya, kucing mungkin akan mengeluarkan suara kesakitan saat mereka menguap, menjatuhkan makanan, dan kehilangan selera makan. 

Tanda lain bahwa menguap karena kondisi medis adalah air liur yang berlebihan, kesulitan makan atau menggosok wajah. 

Baca Juga: Kucing Juga Bisa Mimpi! Ini 5 Hal yang Biasa Dimimpikan Kucing!

4. Bosan

Sama seperti manusia, kucing peliharaan juga akan menguap ketika dia mengantuk atau bosan. 

Kucing melakukannya untuk menggerakkan tubuhnya supaya kondisi tubuhnya bisa lebih terjaga. 

Ketika bosan, makhluk hidup enggak bernapas dengan benar atau sedalam yang dibutuhkan untuk menghirup oksigen yang cukup. 

Kekurangan oksigen ini bisa diatasi dengan menguap karena pada saat menguap, kita cenderung menghirup lebih banyak oksigen. 

Menguap membuat paru-paru mengembang yang meningkatkan kadar oksigen di otak dan melepaskan kelebihan karbon dioksida.

Kucing yang menguap bisa menghasilkan dorongan energi instan dan peningkatan kewaspadaan terhadap sekitar.

5. Lelah

Sama seperti manusia, kucing peliharaan kita juga akan menguap ketika mereka merasa lelah atau mengantuk. 

Ketika kucing merasa lelah, mereka enggak memiliki energi untuk bernapas secara normal seperti yang mereka lakukan biasanya. 

Nah, hal ini mengakibatkan kurangnya pasokan oksigen dalam tubuh mereka. 

Menguap membantu kucing membawa sejumlah besar oksigen yang selanjutnya membantu melepaskan kelebihan karbon dioksida. 

Menguap juga bermanfaat saat sedang merasa lelah. Ini meningkatkan detak jantung dengan meregangkan paru-paru. 

(*)

Baca Juga: Ternyata Ini 3 Penyebab Bulu Leher Kucing Bisa Botak. Pertanda Alergi!