CewekBanget.ID - Mumpung masih semangat awal tahun, enggak ada salahnya buat kita memanfaatkan momentum ini untuk melamar pekerjaan impian.
FYI aja nih, girls, rata-rata perusahaan banyak membuka lowongan pekerjaan di awal tahun, lho!
Faktanya, menurut data Indeed, 9,2% porsi lowongan tahunan perusahaan bakal di-posting pada bulan Januari atau awal tahun.
Fakta ini didukung sama fenomena karyawan yang biasanya memanfaatkan momen akhir tahun buat resign dari pekerjaan mereka.
Baca Juga: Bersiap, 5 Jenis Pekerjaan Ini Paling Terancam Digantikan oleh AI!
Kondisi ini akhirnya membuat perusahaan banyak membuka lowongan pekerjaan untuk mencari karyawan baru.
Maka dari itu, enggak ada alasan buat menunda-nunda melamar pekerjaan selagi masih awal tahun.
Lamar pekerjaan di awal tahun ternyata juga bisa mendatangkan beberapa keuntungan buat kita, lho!
Apa aja? Simak di bawah ini, yuk!
1. Persaingan yang lebih longgar
Pada waktu ini banyak orang yang masih disibukkan dengan liburan awal tahun atau sedang sibuk menyusun strategi untuk tahun barunya.
Ini menjadi kesempatan baik untuk kamu lebih dulu melamar ketimbang pelamar lainnya.