5 Alasan Kucing Suka Tidur di Kaki Pemiliknya. Tanda Sayang?

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Minggu, 25 Februari 2024 | 20:05 WIB
Ilustrasi kucing tidur di kaki pemiliknya (via Green Matters)

Kucing memiliki indera penciuman yang sangat peka. Mereka sering kali tertarik pada aroma yang dikenali. 

Nah, aroma tubuh manusia, termasuk kaki menjadi salah satu aroma yang sehari-hari tercium oleh kucing peliharaan.

Oleh karena itu, tidur di dekat kaki pemiliknya bisa memberikan kenyamanan ekstra bagi kucing peliharaan.

Dengan mencium aroma kaki kita, kucing merasa sedang berada di tempat yang aman untuk beristirahat.

5. Kehangatan Tubuh

Salah satu alasan utama mengapa kucing suka tidur di dekat kaki pemiliknya adalah karena mereka cari kehangatan.

Coba perhatikan, biasanya kucing akan tidur lebih sering di dekat kaki pemiliknya saat cuaca dingin.

Bagi kucing, kaki kita adalah sumber panas yang nyaman, terutama jika kita sedang ada di bawah selimut.

Merapatkan diri di dekat kaki kita adalah cara yang nyaman bagi kucing peliharaan untuk tetap hangat.

Dengan begitu, suhu tubuh kucing bisa tetap terjaga selama tidur.

(*)

Baca Juga: 6 Kandungan yang Harus Ada pada Makanan Kucing. Jangan Asal Beli!