6 Jenis Buah yang Harus Dihindari saat Buka Puasa. Enggak Sehat!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 22 Maret 2024 | 11:20 WIB
Ilustrasi buah (Shutterstock via Healthshots)

CewekBanget.ID - Untuk mencukupi kebutuhan nutrisi dan serat, kita disarankan untuk tetap mengonsumsi buah selama bulan puasa.

Namun, enggak semua buah cocok untuk dikonsumsi ketika sahur dan berbuka.

Bukannya sehat, beberapa jenis buah ini justru enggak dianjurkan untuk buka puasa, lho!

Melansir Grid Health, ini daftar buah yang harus dihindari saat buka puasa.

Baca Juga: 5 Manfaat Buka Puasa Pakai Air Kelapa. Beneran Lebih Menyehatkan?

1. Nangka

Nangka jadi salah satu buah yang enggak disarankan untuk jadi menu buka puasa, meskipun mudah diolah menjadi berbagai macam hidangan.

Gas yang terkandung dalam buah ini bisa menyebabkan perut kembung, diare, atau buang gas terus-menerus.

Bagi orang dengan gangguan lambung, mengonsumsinya saat perut kosong dapat memicu kekambuhan.

2. Mangga

Mangga juga termasuk daftar buah yang dilarang saat buka.

Hal ini dikarenakan mangga dapat meningkatkan risiko masalah pencernaan.