Mirip, Ini Bedanya Introvert dan Social Anxiety. Kamu yang Mana?

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 22 Mei 2024 | 18:10 WIB
Ilustrasi anxiety (foto : freepik.com)

CewekBanget.ID - Apakah kita beneran seorang introvert

Atau sebenarnya kita cuma menderita social anxiety?

Punya gejala yang mirip, namun introvert dan social anxiety jelas berbeda.

Kira-kira gimana cara membedakannya? Simak penjelasan di bawah ini!

Baca Juga: Introvert? Lakukan 10 Tips Ini Supaya Jangan Sampai Merasa Kesepian

Perbedaan introvert vs social anxiety

Jika dilihat secara kasat mata, social anxiety alias kecemasan sosial dan introvert bisa terlihat mirip banget.

Keduanya ternyata melibatkan banyak tanda yang sama.

Lantas gimana perbedaannya?

Introvert

Ada satu perbedaan utama antara introvert dan social anxiety mengutip Healthline: Introvert adalah ciri kepribadian, bukan kondisi kesehatan mental.

Orang introvert menarik energi dari dalam.