Pilih Shampo yang Tepat dan 5 Cara Atasi Rambut Kering dan Kusam

By Elizabeth Nada, Sabtu, 15 Juni 2024 | 14:10 WIB
Tiara Andini sebagai brand ambassador Sunsilk (dok. Alchemy / Sunsilk Indonesia)

CewekBanget.ID - Kondisi rambut juga bisa berpengaruh pada rasa percaya diri, lho.

Namun enggak bisa dipungkiri kalau merawat rambut itu gampang-gampang susah, ya.

Salah satu masalah rambut yang banyak dialami adalah rambut yang kering dan kusam.

Yup! ada banyak hal yang memicu rambut kita jadi kering dan kusam, girls

Diantaranya adalah paparan sinar matahari secara berlebihan dan penggunaan alat penata rambut yang terlalu sering. 

Tapi tenang girls, ada banyak juga kok cara yang bisa kita lakukan untuk mengatasi masalah rambut kering dan kusam.

Bisa langsung kita terapkan, ini 6 cara atasi rambut kering dan kusam yang bisa kita coba:

1. Keramas dengan shampo yang sesuai

Langkah pertama yang penting adalah memilih shampo yang sesuai dengan kondisi rambut.

Keramas dengan shampo yang sesuai memang jadi langkah awal perawatan rambut kering dan kusam.

Biar rambut enggak kering dan kusam, kita bisa gunakan shampo yang dirancang khusus untuk memberikan kelembapan dan mengembalikan kilau alami.

Baca Juga: 9 Penyebab Rambut Rontok yang Bisa Dialami oleh Cewek atau Cowok

Penting juga untuk mencuci rambut secara teratur, sekitar dua hari sekali, biar rambut tetap bersih dan mendapat nutrisi yang cukup.

Salah satu yang shampo yang bisa kita coba adalah Sunsilk Black Shine yang mengandung urang aring, vitamin C dan kolagen.

Kandungan tersebut bantu rambut lebih berkilau, kuat, enggak lepek dan juga harum menyegarkan.

2. Pakai kondisioner

Setelah keramas, biar rambut enggak kering dan kusam, kita juga sebaiknya menggunakan kondisioner, girls.

Sebab, penggunaan kondisioner punya peranan penting dalam merawat rambut kering dan kusam.

Kita bisa pilih kondisioner yang mengadung bahan pelembap seperti argan oil atau minyak kelapa.

Penggunaan kondisioner yang rutin, terutama pada ujung rambut, membantu jaga kelembapan dan kehalusan rambut.

Salah satu yang bisa kita jadikan pilihan adalah Sunsilk Black Shine Activ-Infusion Conditioner Smoothies.

Yup! kedua rangkaian Sunsilk Black Shine, yaitu shampo dan kondisioner bisa banget kita coba untuk bantu atasi rambut kering dan kusam.

Selain bantu merawat rambut, brand Sunsilk Black Shine belum lama ini meluncurkan kampanye#MyKilauTime, lho.

Baca Juga: Enggak Memanjang, Ini 7 Alasan Rambut Kita Enggak Tumbuh-tumbuh

Produk dan kampanye ini diharapkan bisa menjadi support system yang siap menemani setiap langkah perempuan Gen-Z dalam mewujudkan mimpi.

Selain itu, Sunsilk juga memperkenalkan Tiara Andini sebagai brand ambassador terbarunya.

Tiara Andini sebagai Brand Ambassador Sunsilk berfoto bersama Ari Astuti selaku Head of Hair Care Unilever Indonesia

Tiara ikut berkolaborasi di lagu dan music video “My Kilau Time” sebagai penyemangat bagisemua perempuan Gen Z agar mereka menjadi lebih positif, percaya diri, dan siap berkilau bersama.

Fyi, sebagai bentuk aksi nyata untuk menemani perempuan Gen Z melangkah menggapaimimpi-mimpinya, kampanye #MyKilauTime akan menyelenggarakan program self-development berupa rangkaian upskilling class yang akan digelar di sejumlah kampus, di beberapa kota pada bulan Agustus hingga September 2024 mendatang.

Press Conference Sunsilk #MyKilauTime di Ganara Art Space Jakarta (12/6)

3. Keringkan rambut secara alami

Setelah keramas, kita sebaiknya menghindari penggunaan pengeringan rambut menggunakan hairdryer.

Sebaiknya kita biarkan rambut mengering secara alami untuk mengurangi risiko kekeringan.

Jika penggunaan hairdryer diperlukan, atur suhu pada level yang rendah dan jangan terlalu dekat dengan rambut.

4. Sisir rambut dengan lembut

Baca Juga: Penjelasan Soal Rambut Ketiak Bikin Bau Sehingga Harus Rajin Dicukur

Selanjutnya cara yang bisa kita coba untuk atasi rambut kering dan kusam adalah dengan membiasakan menyisir rambut dengan lembut.

Menyisir rambut dengan lembut adalah langkah penting untuk mencegah kerusakan.

Tipsnya, gunakan sisir bergigi jarang dan lebar, terutama saat rambut masih basah.

Hindari menyisir rambut secara kasar, karena dapat merusak kulit kepala dan menyebabkan rambut menjadi kusam.

5. Potong rambut secara rutin

Biar rambut enggak makin kering dan kusam, kita juga disarankan untuk melakukan pemotongan ujung rambut 1-2 cm setiap 2 minggu sekali, untuk membantu menjaga kesehatan rambut.

Dengan memotong ujung yang bercabang, rambut akan tumbuh lebih sehat dan terlihat lebih bervolume.

Selain pemotongan ujung, atur jadwal potong rambut secara berkala, girls.

Misalnya, kita bisa mulai membiasakan potong rambut setiap 2-3 bulan sekali.

Potong rambut secara rutin membantu menghilangkan bagian rambut yang kurang sehat, memberikan tampilan yang lebih segar dan membuat rambut terlihat lebih penuh.

Ilustrasi potong rambut

Baca Juga: Tanpa Skincare, Gini 4 Cara Merawat Kulit dan Rambut di Bulan Puasa

6. Batasi penggunaan alat styling

Hairdryer, catokan, dan alat styling lainnya dapat menyebabkan kekeringan pada rambut.

Untuk itu, penting buat kita membatasi penggunaannya dan kalau memang kita perlukan, gunakan alat tersebut di suhu yang rendah.

Jangan lupa juga untuk menggunakan produk pelindung panas sebelum styling untuk melindungi rambut dari kerusakan panas.

Catok bagian atas rambut dengan cara lilitkan pada catokan kemudian tarik ke bawah perlahan-lahan

Oiya girls, gaya hidup sehat dan asupan makanan bergizi juga berdampak pada kesehatan rambut.

Pastikan konsumsi makanan yang mengandung vitamin, protein, dan mineral yang dibutuhkan rambut. Misalnya Vitamin A, yang dapat membantu mengatasi rambut kusam.

Baca Juga: Dokter Kulit: 5 Penyebab Umum Rambut Kita Gampang Banget Ketombean

Selamat mencoba beberapa cara di atas, dan semoga rambut kita jadi lebih sehat dan berkilau ya!

(*)