Harris J baru saja merilis album perdananya yang berjudul Salam. Mumpung lagi di Indonesia, cowok berambut ikal ini sekalian mempromosikan album yang menelurkan hit single Salam Alaikum. Udah pada punya, dong, album perdana Harris J?
Wajib banget hukumnya kalau artis luar negeri mencoba makanan Indonesia. Pasti, mereka bakal suka banget sama makanan khas kita yang berbumbu unik. Beda dari negara asal mereka. Begitu juga dengan Harris J yang mengaku suka sekali dengan makanan Indonesia. Ia paling suka dengan sop buntut dan sate. Apalagi sate yang punya bumbu kacang enak banget, katanya.
(foto; nana)