6 Hal Seru Selama Indonesia Comic Con 2015

By Ifnur Hikmah, Minggu, 15 November 2015 | 17:00 WIB
6 Hal Seru Selama Indonesia Comic Con 2015 (Ifnur Hikmah)

Untuk pertama kalinya di Indonesia, diadakan Indonesia Comic Con 2015 hari Sabtu, 14 November 2015 kemarin. Bertembap di Jakarta Convention Center, Indonesia Comic Con dibuka dengan banyak pertunjukkan, terutama untuk para pecinta Star Wars yang menjadi ikon terbesar dari acara ini. Buat yang enggak sempat datang, berikut 6 hal seru yang terjadi selama pergelaran Indonesia Comic Con 2015.

(Baca juga: 6 Hal Seru Selama Acara Jakarta Comic Con 2015)

6 Hal Seru Selama Indonesia Comic Con 2015

Indonesia Comic dimeriahkan dengan live illustration oleh illustrator ternama dunia. Di antaranya ada Secret Walls (komunitas seni global), Simone Legno (pencipta merk tokidoki), David Mack (illustrator New York Best Seller dan Daredevil), Touma (mantan character designer untuk SEGA dan pemilik perusahaan Toumart Inc.), dan Mochtar Sarman (country director, retail, and licensing Disney Indonesia).

6 Hal Seru Selama Indonesia Comic Con 2015

Meski masih menunggu sekitar sebulan lagi untuk menyaksikan film Star Wars, di Indonesia Comic Con sudah diluncurkan koleksi sepatu dari Piero yang bertema Star Wars. Ada Giring Nidji dan Igor Saykoji yang ikut memeriahkan peluncuran koleksi sepatu ini.

(Baca juga: 3 Aktor 'The Raid 2' Indonesia Akan Main di Film Star Wars)

6 Hal Seru Selama Indonesia Comic Con 2015

Serunya datang ke acara ini, ada banyak banget cosplayer yang memenuhi Jakarta Convention Center. Selain dari dalam negeri, kita juga didatangi oleh cosplayer dari luar negeri, salah satunya adalah duo Nicole MJ ini.

6 Hal Seru Selama Indonesia Comic Con 2015

Kali ini, StarVision memasarkan film terbaru mereka, Ngenest, film adaptasi dari buku karya Ernest Prakarsa. Gini, nih, kalau Ernest lagi kasih tanda tangannya. Terlihat cool dan beda dari aslinya yah, hi-hi-hi.

(Baca juga: Kostum Paling Lucu dan Unik Dari London Film & Comic Con)

6 Hal Seru Selama Indonesia Comic Con 2015

Indonesia Comic Con juga jadi tempat para kolektor untuk memamerkan koleksi mereka. Seperti Komunitas Tintin Indonesia yang memamerkan koleksi pribadi mereka dan juga menjual beberapa barang untuk para pecinta Tintin. Banyak juga yang mengunjungi booth ini, lho.

6 Hal Seru Selama Indonesia Comic Con 2015

Setelah keseruan yang digelar selama dua hari ini, Indonesia Comic Con ditutup dengan DJ Night, Yuyoyuppe, musisi ternama asal Jepang. Hall B Jakarta Convention Center dipenuhi gemuruh suara fans yang bernyanyi diiringi alunan musik elektronik mereka. Semoga ada acara-acara menarik seperti ini di tahun-tahun berikutnya lagi, yah.

(Grace. Foto: Grace, dok. Indonesia Comic Con)