5 Cara Membuat Kartu Kredit untuk Mahasiswa

By Natasha Erika, Minggu, 30 Agustus 2015 | 17:00 WIB
5 Cara Membuat Kartu Kredit untuk Mahasiswa (Natasha Erika)

Mungkin kita pernah mendengar di kalangan mahasiswa dan golongan lain yang enggak punya penghasilan tetap untuk memiliki kartu kredit dengan persyaratan utama memiliki sejumlah uang untuk dijadikan jaminan dalam jangka waktu tertentu.  Dengan sistem ini, saldo rekening dengan jumlah tertentu, biasanya 120% dari limit kartu kredit akan mengendap atau dikunci oleh pihak bank, dan setelah transaksi lancar selama beberapa waktu, uang jaminan akan dilepas.  Jika batas minimum yang diinginkan adalah Rp3.000.000, maka bank akan mengunci saldo rekening Anda sebesar Rp3.600.000 dari total jumlah rekening yang kita miliki.  Berminat? Siapkan saldo dengan jumlah uang tersebut agar aplikasi pengajuan kartu kredit berjalan lancar.

Ada beberapa penerbit kartu kredit yang melakukan promosi Member Get Member (MGM) pada nasabahnya.  KIta bisa mencari tahu apakah ada keluarga yang bisa mereferensikan kita untuk memiliki kartu kredit pada penerbit yang sama.  Tapi yang perlu diingat tetap saja pihak bank akan melacak rekam jejak keuangan kita sebelum menyetujui aplikasi tersebut, namun setidaknya langkah awal untuk kemungkinan memiliki kartu kredit sudah terlewati. Jika transaksi yang mereferensikan kita dan rekam jejak keuangan kita sendiri baik maka peluang untuk memiliki kartu kredit akan lebih besar, girls!

Meskipun saat ini kita berstatus mahasiswa, namun jangan berkecil hati karena ada banyak cara untuk membuat kartu kredit idaman untuk mempermudah transaksi keuangan terutama bagi mahasiswa yang memiliki pekerjaan sampingan Internet marketing.  Namun pastikan kita memanfaatkan kartu kredit beserta fasilitas yang ditawarkan untuk kegiatan positif yang menunjang pendidikan, bukan untuk bersenang-senang seperti makan-makan dan belanja. Jangan pernah terpikir untuk menunda bahkan enggak membayar tagihan, karena hal ini akan membawa masalah besar di kemudian hari.

5 Cara Membuat Kartu Kredit untuk Mahasiswa

 

 

(foto: huffingtonpost.com)