Siapa sih yang enggak tahu lagu klasik ini? Walau lagunya dirilis waktu kita masih kecil, lagu ini selalu jadi pilihan setiap momen perpisahan sekolah bahkan sampai sekarang.
Liriknya dapet banget dan lagunya pun sesuai banget untuk perpisahan sekolah.
Sesuai dengan tema video klip, lagu ini memang lebih cocok didengerin pas momen kelulusan SMA. Lagu ini berpesan kalau perpisahan ini sangat berarti sebenarnya.
Perpisahan ini jadi tanda untuk sama-sama semangat menyambut masa depan yang baru!
Bener banget judul lagu ini, High School Never Ends. Merasa enggak, sih, dunia SMA itu enggak jauh-jauh dari bullying dan geng populer?
Dan, akan terus begitu tanpa henti sampai generasi berapa pun. Lagu ini sebenarnya udah terbilang cukup lama, tapi lagu ini langgeng didengerin sampai sekarang.
Soalnya, lagu ini menggambarkan kalau dunia sekolah itu walau menyebalkan tapi juga ada sisi menyenangkannya.