Cuaca Buruk Yang Mempengaruhi Penerbangan Pesawat

By Astri Soeparyono, Sabtu, 27 Desember 2014 | 17:00 WIB
Cuaca Buruk Yang Mempengaruhi Penerbangan Pesawat (Astri Soeparyono)

Cuaca Buruk Yang Mempengaruhi Penerbangan Pesawat

Dalam penerbangan, kodisi icing merupakan kondisi dimana terbentuk es di permukaan badan pesawat, atau ketika karburator di dalam mesin pesawat membeku. Icing terjadi ketika uap air membeku di bawah titik beku.

Fenomena ini tidak membahayakan penerbangan dengan seketika namun secara perlahan-lahan apabila kondisi ini dibiarkan terus-menerus. Hal ini akan mengakibatkan kerusakan mesin , pengurangan daya kerja , penambahan berat pesawat, mengganggu arus udara, dan meningkatkan kecepatan stall pesawat yang nantinya akan mengganggu kerja pesawat.

(Baca juga: Tips pertama kali naik pesawat)

Cuaca Buruk Yang Mempengaruhi Penerbangan Pesawat

Sambaran kilat pada pesawat terbang akan merusakkan peralatan navigasi, juga sistem peralatan yang lainnya dalam pesawat. Selain itu sinar yang silau yang dipancarkan oleh kilat secara terus-menerus akan mengganggu pilot dalam menerbangkan pesawat, dalam hal ini pesawat yang digunkan bukanlah pesawat otomatis.

(Baca juga: Memperkirakan cuaca buruk dari bentuk awan)

(sumber: pustekkom, foto: britannica.com, pilotgetaways.com, gizmodo.co.uk)