Untuk Pelajar IPS, Ini 8 Jurusan Kuliah yang Lulusan Barunya Bergaji Besar

By Natasha Erika, Jumat, 9 Februari 2018 | 12:40 WIB
Untuk Pelajar IPS, Ini 8 Jurusan Kuliah Yang Lulusan Barunya Bergaji Besar (Natasha Erika)

Girls, untuk kita yang pelajar IPS, ini 8 jurusan kuliah yang lulusan barunya bergaji besar. Data ini diperoleh dari artikel Forbes yang membahas tentang survey Looksharp, situs yang mewadahi informasi seputar profesi, karier dan sebagainya.

Looksharp menemukan 22 jurusan kuliah yang lulusan barunya mendapat gaji besar. Di antara 22 jurusan, ada 8 pilihan buat kamu, anak IPS, yang lagi nyari info soal kuliah.

41,600 dollar AS atau 576 juta rupiah.

Untuk Pelajar IPS, Ini 8 Jurusan Kuliah Yang Lulusan Barunya Bergaji Besar

Psikologi merupakan jurusan yang mempelajari kepribadian manusia. Kalau di AS, profesi lulusan psikologi sangat dibutuhkan dan meningkat setiap tahunnya.

Seperti yang ditulis di situs info Jurusan Kuliah, tiga bidang psikologi yang diperkirakan akan meningkat permintaannya adalah psikologi klinis, psikologi sekolah dan psikologi organisasi-industri.

43,200 dollar AS atau 590 juta rupiah.

Untuk Pelajar IPS, Ini 8 Jurusan Kuliah Yang Lulusan Barunya Bergaji Besar

Hmm... Kerja di jurusan Ilmu Politik apakah akan bekerja di dunia pemerintahan saja? Mungkin itu pertanyaan yang sering muncul ketikan ngomongin jurusan satu ini.

Kita enggak hanya bekerja di bidang pemerintahan saja, kok. Tapi, mungkin dunianya enggak jauh-jauh dari pemerintahan.

Selain jadi aparat pemerintahan, kita juga bisa jadi asisten peneliti, aktivis LSM, penghubung antara perusahaan dengan pemerintahan dan sebagainya.

44,500 dollar AS atau 616 juta rupiah.

Jurusan satu ini cocok banget buat kita yang pengen bekerja dengan gaji besar namun tetap bisa berkreasi dengan ide-ide gila.

Soalnya, jurusan satu ini bakal membuat kita jadi pemasar-pemasar andal yang punya ide kreatif untuk memasarkan suatu produk.

Sebuah bisnis pasti enggak bakal berjalan tanpa adanya konsep pemasaran yang oke dan kreatif.

45,800 dollar AS atau 634 juta rupiah.

Untuk Pelajar IPS, Ini 8 Jurusan Kuliah Yang Lulusan Barunya Bergaji Besar

Salah satu kemampuan penting dan mendasar yang harus dimiliki seorang mahasiswa hukum adalah hobi membaca! Nah, kalau kita udah punya hobi itu aja, enggak bakal susah menjalani hari sebagai mahasiswa hukum.

Dengan membaca, kita bakal kaya pengetahuan yang penting banget untuk dunia hukum. Apalagi kalau kita suka membaca buku non-fiksi atau berita-berita kasus.

49,900 dollar AS atau 691 juta rupiah.

Buat kita yang dari SMA sudah terbayang menjadi seorang pebisnis, maka wajib banget menekuninya di jurusan kuliah satu ini.

Walau banyak orang yang bilang bisnis itu bisa dipelajari sendiri, tapi penting juga mengetahui poin-poin detail dalam merencanakan, membangun dan menjalankan usaha.

52,900 dollar AS atau 733 juta rupiah.

Kita mulai memasuki tiga besar jurusan kuliah yang lulusan barunya bergaji besar, nih. Tiga besar ini enggak jauh-jauh dari jurusan ekonomi.

Rasanya jurusan kuliah satu ini udah jadi hal umum di berbagai kalangan kalau bakal menjamin masa depan kita.

58 ribu dollar AS atau 803 juta rupiah.

Di Indonesia mungkin belum terlalu banyak jurusan mandiri tentang keuangan. Biasanya, jurusan kuliah keuangan yang ditawarkan merupakan program D3 dengan nama Keuangan dan Perbankan atau Administrasi Keuangan.

Salah satu kampus yang membuka jurusan ini adalah D3 Universitas Indonesia.

58,600 dollar AS atau 812 juta rupiah.

Untuk Pelajar IPS, Ini 8 Jurusan Kuliah Yang Lulusan Barunya Bergaji Besar

Ilmu Ekonomi mempelajari lebih dalam tentang ekonomi baik secara makro dan mikro. Kita bakal belajar tentang bagaimana menganalisis ekonomi dan kebijakannya yang sesuai dengan latar belakang sosial, budaya, ekonomi global dan sebagainya.

Lulusan jurusan ini bakal jago banget jadi analis ekonomi di berbagai perusahan swasta maupun pemerintahan.

Sedikit catatan, girls, data gaji tersebut merupakan rata-rata standar gaji lulusan baru per tahun di Amerika Serikat. Dan, kurs rupiah saat artikel ini dibuat adalah 13,860 rupiah.

(sumber: forbes.com, foto: Ally McBeal)