5 Rutinitas Kecantikan Yang Ramah Lingkungan

By Natasha Erika, Selasa, 14 April 2015 | 17:00 WIB
5 Rutinitas Kecantikan Yang Ramah Lingkungan (Natasha Erika)

Yap! Gunakan produk kecantikan sampai benar-benar habis. Enggak cuma berpengaruh pada pengeluaran uang jajan yang bakal lebih hemat, tapi juga bisa mengurangi pencemaran produk kecantikan di lingkungan sekitar. Seenggaknya kita enggak menambah sampah bahan-bahan kimia dari sisa produk kecantikan seperti body lotion, sabun cuci muka dan sebagainya.

Merasa wajah gampang jerawatan atau merasa kucel? Coba DIY perawatan di rumah, yuk! Untuk perawatan rutin di rumah, kita bisa menggunakan bahan-bahan alami. Kita juga bisa memperkirakan seberapa banyak bahan alami yang mau dipakai sehingga enggak bakal ada bahan yang terbuang percuma. Lagipula, cara ini bisa menghemat pengeluaran uang jajan kita! He-he-he.

5 Rutinitas Kecantikan Yang Ramah Lingkungan

Memang sih biasanya produk kecantikan ramah lingkungan itu lebih mahal dari produk yang biasa. Tapi, kalau kita memang berkomitmen untuk menjadi cewek eco-friendly, kita bisa mulai membeli produk yang ramah lingkungan. Gampangnya, kita bisa mulai dari kemasan. Cari kemasan produk yang ramah lingkungan seperti kemasan sabun batang.

(foto: tumblr.com, ecouterre.com, instyle.com)