6 Novel Remaja Tentang Adaptasi di Sekolah Baru yang Wajib Dibaca Karena Mirip Pengalaman Kita

By Ifnur Hikmah, Jumat, 2 Maret 2018 | 13:50 WIB
Anna and the French Kiss oleh Stephanie Perkins (Ifnur Hikmah)

Lucy pun harus beradaptasi dengan lingkungan tempat tinggal barunya yang sangat berbeda dengan kehidupan kota besar khas New York. Terlebih dia menjalin hubungan jarak jauh dengan Owen yang sayangnya enggak punya hape dan tengah dalam perjalanan bersama ayahnya. Sehingga, Lucy hanya bisa menerima kiriman kartu pos di setiap tempat yang disinggahi Owen.

Nina memulai tahun ajaran baru sendirian. Soalnya, Brianna, sahabat baiknya sejak kecil, meninggalkannya demi cewek lain yang lebih terkenal di sekolah dan mereka pun jadi pasangan sahabat baru. Nina yang tertutup akhirnya makan sendiri di kantin.

Hingga akhirnya Nina mendapat teman baru karena sama-sama makan siang di meja yang diisi anak pengidap alergi, karena Nina sendiri alergi kacang. Akhirnya, mereka bersahabat dan membuat geng bernama EpiPens.

Nina mungkin kecewa dan linglung ketika ditinggalkan oleh sahabat baiknya. Namun kejadian ini membuat Nina sadar kalau Brianna bukanlah sahabat yang baik. Soalnya dia selama ini selalu menyabotase Nina sehingga Nina enggak berani melakukan apa-apa. Dan lewat teman-teman barunya yang dipandang aneh, Nina justru bisa menemukan jati dirinya yang sebenarnya.

Grace Wilde enggak punya hubungan baik dengan orangtuanya setelah kematian kakaknya akibat drugs. Grace melarikan diri ke sebuah sekolah asrama di Korea. tempat orang-orang enggak bisa mengenal dia sebagai anak produser musik terkenal dan adik dari penyanyi country terkenal yang meninggal akibat drugs.

Tinggal di Korea tentunya berbeda banget dengan kehidupan Grace sebelumnya. Untungnya Grace bertemu Jason yang bersama bandnya tengah mengasingkan diri ke sekolah tersebut. Selain harus adaptasi, Grace juga membantu Jason yang merasa depresi akibat popularitas dan jalur musik yang enggak disukainya.

Ruby tinggal berdua dengan ibunya yang alcoholic. Dia bersekolah di sekolah umum dan hidup luntang lantung. Sampai ketika ibunya pergi begitu saja dan Ruby harus tinggal dengan kakaknya. Kehidupan Ruby berubah sejak dia tinggal bersama sang kakak. Yang tadinya berantakan, sekarang jadi teratur.

Ruby juga bersekolah di sekolah swasta mahal dan diisi oleh murid kaya, berbeda dengan sekolah lamanya. Ruby merasa canggung dan enggak nyaman dengan kehidupan barunya, apalagi dia dan kakaknya sudah lama enggak bertemu. Ruby mencoba untuk kembali ke kehidupan lamanya sampai akhirnya dia sadar kalau kehidupan baru yang diberikan kakaknya adalah yang terbaik untuknya.

(Foto: amazon.com, chapter-by-chapter.com, hachettebookgroup.com, anotherepenthesis.com, us.macmillan.com, stockedbook.com)