10 Bukti Kita Naksir Bahkan Sayang Sama Seorang Cowok yang Sayangnya Sering Enggak Kita Sadari

By Sintia Astarina, Selasa, 1 Mei 2018 | 07:20 WIB
Tips Menghadapi Kakak Yang Over Protektif Soal Gebetan Kita (Sintia Astarina)

Enggak mudah untuk mengukur kadar rasa sayang kita sama orang lain, terutama sama pacar atau gebetan. Namun, 10 tanda kita sayang banget sama dia berikut ini jadi bukti valid kalau rasa sayang kita besar banget. Bahkan, kalau si dia melakukan hal yang sama, itu artinya kalian harus mempertahankan hubungan kalian dan enggak boleh menyia-nyiakan satu sama lain.

1. Dia jadi bagian terfavorit kita sepanjang hari

Enggak peduli hal apa yang kita lakukan atau pikirkan sepanjang hari, berada di samping dia bisa bikin hari kita menjadi lebih baik. Sampai-sampai, rasanya waktu cepat sekali berlalu.

Rasanya, pikiran kita enggak bisa lepas dari dia lantaran selalu teringat olehnya. Kita juga kepengin banget langsung nge-chat atau telepon dia, meski hanya sekadar mengucapkan selamat pagi.

Pernah enggak sih merasa kita sering mengorbankan sesuatu demi orang yang kita sayang? Misalnya, kita rela mampir ke rumah dia yang letaknya jauh banget dari rumah kita. Atau, kita rela mengubah penampilan kita demi terlihat lebih menarik di hadapannya. Yup, itu tandanya kita emang jatuh cinta sama si dia.

4. Pengin nempel terus sama dia

Pas lagi manja-manjaan atau memberikan perhatian lebih buat dia, kita enggak peduli kalau dilihatin sama orang-orang. Kita cuma pengin memberikan yang terbaik buat dia.

Hmm… padahal dia orangnya iseng banget, tapi kita tetap aja suka. Padahal dia bau badan banget kalau habis keringetan, tapi kita tetap suka sama dia. Enggak bisa dimungkiri, kita emang punya rasa lebih sama dia.

Kita lebih suka ngomongin segala sesuatu soal masa depan dengan kata “kita” seolah-olah kita pengin melibatkan dirinya di rencana-rencana kita.

7. Kita rela mengalah demi dia

Ketika kita terjebak dalam argumen yang alot, kita lebih suka mengalah karena kita enggak pengin terlibat masalah lebih jauh. Kita juga enggak pengin berantem sama dia karena kita percaya kalau rasa cinta kita lebih kuat dibandingkan arguman-argumen konyol.

Kita orangnya percayaan banget sama dia. Kita enggak peduli pas dia jalan keluar bareng teman-temannya tanpa kita atau ketika dia nge-tag foto cewek yang enggak kita kenal di Instagram. Kita yakin kalau dia enggak akan menyakiti hati kita.

Ketika kita lagi ngambek atau marahan, pegangan tangan atau senyum kecil aja bisa bikin kita nyaman luar biasa. Seketika itu kita merasa lebih baik. Bahkan, kehadiran dia di sisi kita aja udah bikin kita seperti “pulang ke rumah”.

Melewatkan akhir pekan bersama dan melihat dia tersenyum bisa bikin energi kita terkumpul kembali. Kita menemukan sesuatu yang menyenangkan, meski itu datangnya dari hal-hal kecil di sekitar kita.

(sumber: thoughtcatalog.com)