Kita pasti udah enggak asing dengan karakter di berbagai cerita klasik Eropa kayak si kerudung merah, pangeran katak, putri di kisah angsa-angsa liar, ratu salju, dan masih banyak lagi. Tapi kebayang enggak sih kalau mereka digambarkan dengan kebudayaan Korea Selatan? Seorang cewek bernama Wooh Nayoung atau dikenal juga dengan nama “Obsidian”, mempunyai ide cemerlang untuk menggabungkan dongeng klasik dari Barat dengan kebudayaan negerinya dan mengunggahnya ke web pribadinya. Mau tahu seperti apa gambar-gambar Nayoung? Ini dia 8 Ilustrasi tokoh dari dongeng klasik Eropa yang digambarkan seperti orang Korea Selatan!
Baca juga:
Ilustrasi Komik tentang Kebahagiaan
Hal Sederhana yang Bikin Cowok Bahagia
Gambar yang dibuat Obsidian pada tahun 2014 ini cukup bikin kita pangling. Selama ini kita terbiasa dengan Snow White yang berambut ikal pendek dan berpita merah serta dress biru lengan pendeknya. Tapi ternyata, Snow White versi Korea ini manis juga ya? Lihat deh aksen mahkota kecil di atas kepalanya, juga rambut panjang yang dikepang. Ditambah lagi dengan hanbok cantik yang ia kenakan, duh bikin betah ngeliatnya!
Perhatikan deh outfit semacam rok transparan berwarna hijau yang menutupi ekor si putri duyung. Unik banget ya? Dan walaupun hidup di dalam air, putri duyung ala Korea ini tetep dong memakai hanbok.
Sekilas wajah putri dalam gambar ini mirip Kim Yoo Jung ya? Kalau di cerita aslinya si putri memakai dress panjang, di sini Nayoung tetap konsisten melukiskannya dengan hanbok.