Vokal dia saat membawakan Awake, on point banget.
Bikin terharu!
Ditambah lagi dengan tata panggung yang cantik bernuansa pink dan orchestra mini (cello dan biola) yang mengiri dia menuju akhir lagu.
Duuh, makin terhanyut galau deh.
Fanchant ARMY yang super kencang mendukung Jin pun bikin merinding!
(Cek juga Inspirasi Gaya Stylish dari Cewek Ideal Menurut Member BTS! Kamu Termasuk Idaman Mereka?)
MAMA, lagu solo milik J-Hope mungkin punya aransemen musik yang upbeat dan ceria, tapi sebenarnya liriknya mengharukan banget yang sengaja di tulis J-Hope untuk ibunya.
Enggak aneh kalau setiap membawakan lagu ini, J-Hope terlihat menghayati banget, bahagia sampai berkaca-kaca. All out!
Hal ini juga terjadi saat dia membawakannya di Wings Tour In Jakarta semalam.
Meski enggak ada tambahan paduan suara megah seperti saat konser di Seoul, tapi penampilan J-Hope tetap sukses bikin merinding.