SBMPTN 2017 Diperpanjang, Ini Alasan Kita Perlu Coba Ikut SBMPTN

By Natalia Simanjuntak, Sabtu, 6 Mei 2017 | 08:16 WIB
foto: pinterest.com (Natalia Simanjuntak)

Buat kita yang kemarin-kemarin masih belum menetapkan pilihan mau kuliah di mana, sekarang enggak usah cemas.

Kenapa? Soalnya pemerintah baru ngumumin nih kalau pendaftaran SBMPTN 2017 akan diperpanjang.

Yay! Selengkapnya yuk simak SBMPTN 2017 diperpanjang, ini alasan kita perlu coba ikut SBMPTN.

(Lihat di sini apa saja Jurusan Kuliah yang Lulusannya Paling Dicari )

Kita mesti bersyukur karena panitia pusat Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) baru mengumumkan kalau pendaftaran SBMPTN akan diperpanjang hingga pekan depan.

Diperpanjang sampai kapan? Untuk pembayarannya diperpanjang sampai Senin, 8 Mei 2017, pukul 16.00 WIB.

Sedangkan penuntasan pendaftarannya akan diperpanjang sampai Selasa, 9 Mei 2017, pukul 16.00 WIB.

(Lihat di sini Drama Korea yang bercerita tentang Kehidupan Kuliah )

Biasanya PTN membedakan biaya kuliah dari jalur masuknya.

Kalau kita yang berhasil masuk lewat SNMPTN dan SBMPTN, akan dikenai biaya yang lebih murah dibanding jalur Mandiri misalnya.

Dan enggak tanggung-tanggung, selisih biayanya bisa sampai puluhan juta lho!

(Lihat kisah Cania yang berhasil lolos SBMPTN di sini ya!)

Tau enggak kalau sebanyak 85 kampus negeri menyediakan 128.244 kursi untuk penerimaan mahasiswa melalui jalur SBMPTN 2017 nanti?

Yes, itu berarti kita punya chance yang cukup besar nih buat bisa masuk PTN favorit kita.

(Lihat kesalahan yang bisa bikin kita gagal UN di sini.)

Jadi, tunggu apalagi? Yuk buruan daftar!

Kalau udah daftar, jangan lupa mempersiapkan diri untuk melaksanaan ujian tulis dan keterampilan akan digelar pada 16-18 Mei 2017 nanti dan menunggu pengumuman kelulusan pada 13 Juni 2017.

Good luck!

(Selain ikut SBMPTN, 3 cara ini bisa juga lho kita tempuh untuk bisa masuk PTN. Cari tau di sini ya)