4 Cara Gampang Belajar Coding Buat Remaja di Proyek Wonder Woman dari Google

By Ifnur Hikmah, Kamis, 8 Juni 2017 | 07:47 WIB
foto: dok. Google (Ifnur Hikmah)

Setelah menunggu selama 75 tahun semenjak kemunculannya pertama kali, Wonder Woman akhirnya mempunyai film sendiri.

Sejak awal muncul di komik, Wonder Woman alias Diana Prince sudah menjadi sosok hebat yang melawan stereotype kalau cewek itu lemah.

Di dunia nyata, kita juga bisa menjadi seperti Wonder Woman. Caranya dengan memaksimalkan bakat dan minat yang kita punya.

Google bekerjasama dengan Made with Code merilis proyek seru bertema Proyek Wonder Woman.

Di sini, kita bisa belajar soal coding dengan tema petualangan Wonder Woman.

Yuk cari tahu lebih jauh soal cara gampang belajar coding buat remaja di proyek Wonder Woman dari Google.

Ini 4 info yang kita harus tahu.

(Lihat di sini pelajaran positif dari film Wonder Woman yang bisa kita terapkan dalam hidup sehari-hari)

Harus diakui kalau masih sedikit cewek yang tertarik untuk belajar ilmu komputer, termasuk soal coding.

Saat ini, cuma ada 22 persen pengembang game cewek.

Tentu saja, jumlah ini masih tergolong sedikit.