Jeans yang klasik paling pas dipadukan dengan item lain yang simpel, misalnya atasan polos yang enggak terlalu banyak aksen.
Less is more ini juga jadi andalan Jessica. “Aku akan memakai statement earring dan kacamata. Kalau aku memakai item yang fancy seperti aksen ruffles, aku enggak pakai aksesori,” jelas Jessica.
Untuk kesan feminin, Jessica menyarankan untuk memakai atasan dengan aksen ruffles.
Sedangkan untuk kesan sedikit boyish, skinny jeans paling cocok dipadukan dengan blazer atau oversize coat, seperti yang disarankan Jessica.
Tampil simpel tapi keren ala Jessica yaitu dengan memadukan skinny jeans dan graphic t-shirt. Jangan lupa pakai running shoes yang nyaman di kaki meski harus sering bergerak.
Kalau suka pakai kemeja, gaya Jessica ini juga bisa dicontek. Pilih kemeja bermotif dengan warna senada jeans biar enggak terlihat terlalu polos.
Agar merasa hangat saat jalan di malam hari, bisa tambahkan jaket, seperti gaya andalannya Jessica ini.
Selain jaket, kesan hangat juga bisa didapat dengan memakai sweater. Yuk tumpuk sweater dengan kemeja agar terlihat makin chic.
Lihat di sini inspirasi memakai kemeja dari Jessica Jung.
Kemeja dan celana jeans emang enggak akan pernah terlihat membosankan. Ini juga jadi salah satu gaya andalannya Jessica.