(Lihat di sini soundtrack drama Korea paling sedih dan bikin galau)
Mengucapkan selamat tinggal memang berat dan pastinya bikin sedih. Apalagi kalau kita harus berpisah dengan orang yang kita cintai dan tahu kalau kita enggak akan bisa bertemu dia lagi.
Ini yang dialami oleh Lee In Ah dan Seo Jin Woo. Sedihnya, In Ah hanya bisa menonton video yang ditinggalkan Jin Woo dan keputusan cowok itu untuk pergi agar In Ah bisa hidup bahagia. Adegan ini sukses bikin hati kita teriris-iris, nih.
Sejak semula, kedekatan Oh Hae Young dan Park Do Kyung memang dilandasi oleh kebohongan. Ketika akhirnya rahasia yang disimpan oleh Park Do Kyung terbuka, mereka pun terpaksa putus. Tentunya, adegan ini bikin sedih banget karena mereka sama-sama saling mencintai.
Cowok super baik seperti Go Jung Won memang bikin kita tenang. Inilah yang dialami oleh Pyo Na Ri ketika pacaran dengan Jung Won yang baik banget sama dia. Namun, Na Ri enggak bisa membohongi isi hatinya kalau sebenarnya dia lebih mencintai Lee Hwa Shin.
Walaupun berat, Na Ri terpaksa mutusin Jung Won. Wajah Jung Won ketika melepas Na Ri yang sangat dicintainya itu pergi bikin kita pengin meluk Jung Won, nih, saking kasihannya.
(Lihat di sini film Korea tentang keluarga yang bikin sedih)
Adegan putus Oh Yeon Joo dan Kang Chul juga bikin sedih, nih. Yeon Joo dan Kang Chul yang berasal dari dunia berbeda terpaksa harus berpisah demi menyelamatkan diri Yeon Joo dari ancaman pembunuhan.
Masalahnya, ketika Yeon Joo menghapus cerita antara dia dan Kang Chul, cowok itu jadi enggak ingat sama dia. Sedih banget, hiks.