6 Rekomendasi Novel Romantis Karya Tere Liye yang Bikin Kita Baper

By Indra Pramesti, Sabtu, 21 Oktober 2017 | 09:50 WIB
6 Rekomendasi Novel Karya Tere Liye yang Bikin Kita Baper (Indra Pramesti)

Tere Liye adalah salah satu penulis Indonesia yang sudah banyak menerbitkan buku-buku best-seller. Dari sekitar dua puluh lebih buku karyanya, berikut adalah 6 rekomendasi novel karya Tere Liye yang bikin kita baper dan terhanyut dalam setiap tulisannya.

(Baca juga: 4 Novel Indonesia Populer untuk Dibaca Saat #WaktuBerkualitas!

Hafalan Shalat Delisa

Bercerita tentang perihnya kehidupan seorang gadis kecil bernama Delisa yang akan menempuh ujian menghafal bacaan shalat dengan baik dan benar agar bisa mendapat predikat lulus dari gurunya.

Kalung dengan inisial D yang diberikan kepadanya sebagai hadiah lulus dari ummi menjadi poros berkembangnya cerita.

“Kalung yang sungguh tanpa disadari Delisa, akan membawanya ke semua lingkaran mengharukan cerita ini.”

Rembulan Tenggelam di Wajahmu

"Apakah cinta itu? Apakah hidup ini adil? Apakah kaya adalah segalanya? Apakah kita memiliki pilihan dalam hidup? Apakah makna kehilangan?"

Lima pertanyaan. Lima jawaban. Ray, tokoh utama dalam cerita ini memiliki kecamuk dalam pertanyaannya sendiri.

Kita sebagai pembaca disuguhkan cerita yang penuh fantasi dan makna filosofis. Pesan dari cerita ini adalah agar kita memperlakukan semua urusan secara sederhana.

Ayahku Bukan Pembohong

Novel ini bakal bikin kita semakin mengahargai dan menyanyangi orang tua kita, terutama ayah. Bercerita tentang seorang anak yang dibesarkan dengan dongeng-dongeng kesederhanaan hidup.

Isi buku ini enggak hanya menggugah dan membuat haru, tapi juga membuat kita merasa perlu menguatkan rasa yakin dan cinta pada keluarga.

(Baca juga: 10 Penulis Novel Cewek Indonesia Inspiratif yang Karyanya Wajib Kita Baca)

Rindu

Rindu berisi tentang lima kisah dalam sebuah perjalanan panjang kerinduan. Ada kisah tentang seorang bekas cabo yang jadi guru ngaji anak-anak, ada kisah saudagar sukses yang menyimpan dendam dan benci, kekasih yang patah hati dan ingin pergi sejauh mungkin, cinta sejati hingga ajal memisahkan, hingga kisah kemunafikan seorang bijak. Semuanya bikin kita sebagai pembaca terbawa suasana haru dan sedih.

Tentang Kamu

Menceritakan tentang kisah Sri Ningsih yang dibalut dalam kisah perjuangan, kesabaran, ketabahan, kerja keras, persahabtan, cinta, dan kepercayaan.

Kita enggak perlu pusing-pusing memaknai kisah dari novel ini karena penyampaiannya yang ringan seperti sedang membaca dongeng seru. Salah satu novel Tere Liye yang jadi favorit banyak pembacanya, bahkan untuk yang baru pertama kali menikmati karya Tere Liye.

(Baca juga: Wajib Baca! 6 Rekomendasi Novel Romantis Indonesia Tentang Friendzone)

Hujan

Hujan menceritakan tentang drama percintaan yang diangkat dari kehidupan nyata. Cinta, persahabatan, nilai kemanusiaan, isu-isu dunia, hingga ilmu pengetahuan bergabung dan dirangkum apik dalam novel ini.

Kutipan-kutipan dalam novel ini juga bikin kita terhanyut dalam cerita, salah satunya adalah kutipan berikut;

“Tak pelak lagi, orang yang sedang jatuh cinta akan merasa bahagia dan sakit pada waktu bersamaan. Merasa yakin dan ragu dalam satu hela napas. Merasa senang sekaligus cemas menunggu hari esok.”