Pada saat itulah, Kim Jong Min satu-satunya orang yang selalu mengunjunginya secara rutin. Tap sampai saat ini mereka tetap menyatakan bahwa mereka hanyalah sahabat baik yang selalu ada di saat senang ataupun susah. Friendship goals banget ya mereka.
Sudah bukan rahasia umum di kalangan fans kalau Henry dan Amber adalah sahabat baik yang sangat dekat. Dalam acara I Live Alone, mereka memperlihatkan pertemanan mereka yang penuh dengan humor dan komedi.
Mereka berdua dikenal enggak jaim tidak malu untuk saling menampilkan muka yang aneh. Mereka bisa bersahabat dekat mungkin karena sama-sama tinggal di Korea dan jauh dari keluarga mereka. Amber yang berasal dari Los Angeles dan Henry yang berasal dari Kanada.
Kim Hee Chul diketahui memiliki banyak teman artis cewek, tapi Taeyeon adalah salah satu yang paling dekat dengannya. Mereka sering menunjukan kedekatan mereka di social media ataupun di acara TV.
Kim Hee Chul juga bilang kalau Taeyeon adalah adik cewek yang sangat dia cintai. Jadi sahabat aja sweet banget ya, gimana kalau jadi pacar, ha-ha.
Sebelum ada rumor kencannya dengan Nam Joo Hyuk, Lee Sung Kyung juga pernah dirumorkan berkencan dengan Zico. Lee Sung Kyung mengungkapkan kalau foto dirinya bersama Zico sedang makan di sebuah restoran, tersebar dengan kondisi foto sudah dicrop.
Dia menjelaskan kalau saat itu ada beberapa orang lain dan sebenarnya ada di foto aslinya. Hmm yang iseng menyebarkan rumor ini sampai memotong foto asli agar terlihat seperti hanya mereka berdua yang kencan ya.