Cara lain yang dianggap seru untuk tertawa adalah dengan mengirim gif dari potongan-potongan ekspresi tertawa di video atau film.
Kalau Indonesia enggak asing dengan ‘wkwkwk’ sebagai salah satu cara untuk tertawa di media sosial, bahasa-bahasa lain di dunia juga punya versi lain lho;
Di Jepang, orang menggunakan ‘www’ atau ‘8888’. ‘www’ aslinya berasal dari huruf Kanji 'warai'. Sementara ‘8888’ diibaratkan sebagai tepuk tangan, karena Kanji 'hachi' berarti angka 8. ‘hachi’ hampir mirip dengan ‘pachi pachi’ yakni onomatopoeia untuk tepuk tangan.
Di Korea, untuk tertawa, orang-orang akan menggunakan ‘kkkk’ atau ‘kekekeke’.
Di China, orang menggunakan 'xi xi xi'.
Di Thailand, orang-orang menggunakan ‘55555’ (hahahahaha). Jadi bukannya menggunakan ‘hahahaha’, orang Thailand menggunakan ‘55555’.
(Sumber: theatlantic.com, turbofuture.com, giphy.com)