12 Seleb Indonesia Kelahiran Tahun 2000an yang Siap Jadi Idola Kita!

By Debora Gracia, Minggu, 21 Januari 2018 | 12:30 WIB
Masih muda dan berprestasi (Debora Gracia)

Pemeran Salma di sinetron remaja Dear Nathan The Series ini juga sudah sering banget muncul di layar kaca ya, girls! aktris kelahiran tahun 2000 ini enggak cuma menjadi aktris sinetron saja lho! Tetapi sudah ada beberapa film yang dibintanginya dan salah satunya adalah A: Aku, Benci, & Cinta.

Walaupun masih muda, akting Amanda Rawles memang sudah enggak diragukan lagi. Sudah banyak banget film yang dibintanginya dan berhasil membuat penonton meramainkan bioskop! Beberapa film yang dibintangi Amanda adalah Dear Nathan; A: Aku, Benci, & Cinta; Promise;Jailangkung; dan yang terakhir adalah One Fine Day.

(Baca juga: Amanda Rawles dan 5 Seleb Cewek Indonesia Ini Suka Bikin Tutorial Makeup di YouTube)

Selain menjadi pemain sinetron dan film, Salshabilla juga seorang penyanyi lho! Salsha bersama Cassandra Lee dan Stefhanie Zamora tergabung di dalam grup ELOVII. Selain itu, Salsha juga memiliki channel Youtube yang berisikan Vlog kesehariannya dan juga video klip lagu-lagunya.

Aktor muda kelahiran tahun 2001 yang menjadi pemeran di sebuah film horor garapan Joko Anwar, Pengabdi Setan ini juga sudah banyak sekali membintangi film-film dan sinetron. Enggak heran kalau akting Endy keren banget karena Endy sudah berada di dunia entertainment dari kecil lho.

(Baca juga: Yuk, Kenalan dengan Endy Arfian yang Main di Film Pengabdi Setan. Siap Jadi Idola Baru!)

Seleb ini dulunya adalah penyanyi cilik ini pernah mendapatkan sebuah penghargaan dari AMI Award for Best Children Album pada tahun 2011. Sudah jadi pemain film dan sinetron, seorang penyanyi, Umay juga sudah membintangi berbagai judul iklan. Keren!