Pori-Pori Wajah Besar & Terlihat Jelas? Basmi dengan 9 Bahan Alami Ini!

By Marcella Oktania, Minggu, 7 Januari 2018 | 09:15 WIB
livestrong.com (Marcella Oktania)

Sebagai cewek yang pengin selalu terlihat perfect, masalah kulit adalah yang bikin kita pusing, nih. Berbagai macam masalah kulit susah banget dihilangkan, terutama masalah pori-pori yang besar. 

Tapi ternyata, kita bisa menggunakan bahan alami yang aman dan ampuh untuk membuat pori-pori wajah jadi terlihat lebih mengecil. Berikut 9 bahan alami yang bisa kita gunakan!

(Baca juga: 

Karena bisa bertindak sebagai eksfoliator, menghilangkan debu, kotoran, dan minyak pada kulit, baking soda jadi andalan para cewek untuk membuat tampilan pori-pori lebih kecil.

Baking soda juga bisa menyeimbangkan pH kulit supaya mengurangi masalah jerawat.

Coba campur 2 sdm baking soda dengan 1 gelas air hangat. Gunakan air ini untuk memijat wajah dengan perlahan selama 30 detik sebelum dibilas dengan air dingin.

Cara ini bisa dilakukan 5 kali dalam seminggu. Lalu kurangi frekuensinya menjadi 3 kali dalam seminggu kalau sudah berjalan 2 minggu, ya.

Cuka apel terkenal banget sebagai bahan alami antibakteri dan anti-inflamasi yang bisa membuat pori-pori kita bakal terlihat lebih kecil. 

Campurkan cuka apel dan air hangat dengan perbandingan 1:1. Kalau kulit kita sensitif, lebih baik dengan perbandingan 1:2, ya.

Aplikasikan ke wajah kita dengan kapas, biarkan selama 10 menit dan bilas dengan air hangat.

Biar hasilnya cepat terlihat, kita bisa menggunakan cara ini setiap malam setelah mencuci muka kita. 

(Baca juga: 

Sudah bukan rahasia umum kalau es batu bisa membuat pori-pori kita terlihat lebih kecil, girls. Bisa juga membuat sirkulasi darah jadi lancar, sehingga kulit jadi lebih sehat.

Cara paling mudah adalah membilas wajah kita dengan air dingin. Cara lain adalah dengan mengompres pori-pori yang terlihat besar dengan es batu selama 30 detik setiap 2/3 jam sekali.

Gula ternyata juga bisa membuat pori-pori besar agar terlihat lebih kecil. Bahkan, gula juga bisa menghilangkan kotoran dan sel kulit mati.

Kita bisa campurkan 2 sdm gula, 1 sdm minyak zaitun, dan 5-7 tetes sari lemon. Setelah itu, usapkan pada wajah selama 30 detik dan bilas dengan air dingin.

Cara ini bisa kita lakukan 1-2 kali dalam seminggu, lho.

Lemon enggak cuma bisa membuat wajah jadi lebih cerah, tapi juga menghilangkan kulit mati dan kotoran yang menyumbat pori-pori kita.

Campurkan 1 sdt madu murni dengan perasan 1 buah lemon. Gunakan pada wajah dan biarkan selama 15 menit sebelum dibilas.

Cara ini bisa dilakukan setiap hari biar hasilnya cepat terlihat.

(Baca juga: 

Kalau pori-pori besar sangat mengganggu penampilan, mentimun bisa jadi jawaban. Mentimun juga bisa membuat tampilan kulit lebih glowing dan sehat!

Parut 1/2 mentimun, saring, dan ambil sarinya. Aplikasikan ke wajah secara merata dan biarkan selama 15 menit sebelum dibilas dengan air dingin.

Kita bisa melakukan cara ini setiap hari sampai hasilnya terlihat!

Buat yang punya kulit sensitif, oatmeal bisa jadi pilihan kita karena sangat aman.

Selain itu, oatmeal bisa bertindak sebagai eksfoliator yang lembut biar kotoran dan debu yang menyumbat pori-pori terserap sempurna.

Hasilnya, pori-pori kita enggak lagi terlihat membesar, deh!

Campurkan 2 sdm oatmeal, 5 sdm madu, dan 2 sdm bubuk susu. Lalu aplikasikan secara merata di wajah, biarkan kering, dan bilas dengan air dingin. Lakukan cara ini 1-2 kali dalam seminggu.

Telur, khususnya bagian putihnya bisa digunakan untuk mengencangkan kulit, sekaligus membuat pori-pori kita ikut mengecil.

Buat kita yang punya kulit super berminyak, putih telur juga bisa menyerap kelebihan minyak.

Cara paling mudah dan ampuh adalah kocok 1 butir putih telur hingga berbusa. Aplikasikan pada kulit secara merata dan biarkan hingga mengering.

Setelah itu, kita bisa membilas dengan air hangat dan diikuti dengan air dingin. Kita bisa melakukannya 1-2 kali dalam seminggu.

(Baca juga: 

Karena mengandung asam laktat, yogurt bagus banget untuk menghilangkan minyak berlebih, kotoran, debu, yang hasilnya akan membuat pori-pori terlihat lebih mengecil. Selain itu, yogurt juga bisa meremajakan kulit kita.

Aplikasikan saja yogurt secara merata pada wajah. Tunggu 15 menit dan bilas dengan air dingin. Cara ini bisa kita lakukan 3-4 kali dalam seminggu selama 1 bulan, lho.