Girls, ibu kamu di rumah karakternya seperti apa? Pasti jawabannya beragam yang pada intinya kita semua mengenal baik ibu kita di rumah. Nah kalau di drama Korea, ada juga nih tipe ibu yang berbeda-beda. Ini lho 7 tipe ibu di drama Korea. Ada yang mirip ibu kamu nih!
Kalau Ibu yang ini terlihat galak, namun aslinya perhatian banget sama anaknya. Hobinya adalah masak, dan dia akan membela anaknya dan juga penyabar banget! Banyak teman kita yang jadi agak ‘takut’ sama ibu kita tipe ini, karena memang mukanya yang galak. Tapi kalau udah kenal dekat sih pasti mereka juga jadi sayang deh sama ibu kita.
Hobinya adalah masak! Siapapun diajak untuk makan di rumah dan nyobain masakannya. Dan ibu yang satu ini suka banget nyari jodoh buat anaknya, hi-hi. Jadi kalau ibu kamu mirip sama yang ada di drama ini, enggak heran deh kalau ibu kita selalu kepo siapa temen cowok yang dekat sama kita, atau nanyain pacar kita mulu.
Seorang ibu yang enggak betah di rumah seharian, suka banget kalau jalan-jalan ke luar. Mungkin kalau di sini seperti tipe ibu sosialita gitu ya girls, yang teman arisannya banyak terus juga punya kegiatan rutin di lingkungan rumahs eperti senam pagi atau jalan sehat.
Ibu yang satu ini sayang banget sama keluarganya. Bahkan keponakannya dia anggap dan dia asuh seperti anak kandungnya sendiri. Ada beberapa dari kita yang enggak beruntung karena tidak memiliki ibu kandung, dan wanita yangs elama ini mengasuh serta menjaga kita maka dia lah yang kita sebut ibu.
Meskipun umurnya sudah enggak muda lagi, tapi Park Mi Na masih sangat memperhatikan penampilannya. Selain itu, ibu yang ini juga masih romantis lho sama suaminya. Lucu banget! Kalau melihat tipe ibu seperti ini, bikin kita ngarep buat punya suami yang juga bisa trus romantis hingga tua nanti.
Dia selalu pengin yang terbaik untuk kedua anaknya, namun lebih memprioritaskan anaknya yang paling kecil. Dia akan selalu meminta anak pertamanya untuk menjaga adiknya. Makanya dia terpukul banget ketika salah satu anaknya meninggal. Jika kita mengalami hal ini dalam keluarga kita, maka kita harus ekstra sabar untuk mnghadapi dan terus menghibur ibu kita ya girls.
Karena peran ayah lebih dominan dalam keluarga, maka ibu ini lebih banyak diam. Namun dibalik itu, dia adalah sosok wanita yang tegar dan peduli dengan keluarganya. Misalnya ketika ayah kita lagi marah dan enggak mau kasih kita uang jajan, maka ibu kita ini lah yang akan diam-diam memberikan uang miliknya untuk kita jajan. Kamu pernah ngalamin hal seperti ini juga girls?