7 Tipe Chat Cowok Yang Menunjukkan Kalau Dia Melakukan Verbal Abuse!

By Indra Pramesti, Minggu, 15 April 2018 | 07:30 WIB
foto: Asiachan (Indra Pramesti)

Verbal abuse enggak hanya bisa ditemukan dari percakapan secara langsung, tapi juga bis adalam bentuk chat atau tulisan. Cek apakah pacar atau gebetan kamu sering melakukan verbal abuse. Karena bentuk kekerasan ini juga enggak baik, lho, buat kita.

Ini dia 7 tipe chat cowok yang menunjukkan kalau dia melakukan verbal abuse!

(Baca juga: Sering Salah, Ini Cara Membedakan Pujian & Pelecehan)

Saat gebetan atau pacar mengolok kita lewat chat seperti ngatain kita gendut sampai bikin kita bete, biasanya dia akan langsung bilang ‘It was just a joke’ sebagai pembelaan atas perbuatannya.

Padahal yang dia lakukan udah termasuk dalam verbal abuse yang sifatnya membuat diri kita menjadi down dan enggak percaya diri, lho.

Saat kita menceritakan kesuksesan kita saat berhasil mendapat nilai baik dalam ujian di sekolah, dia malah mematahkan kebahagiaan kita dengan kalimat seperti itu. Jenis chat seperti itu bersifat mendiskreditkan usaha kita.

Padahal enggak ada yang salah sama baju yang kita pakai. Tapi dia malah protes dan suka mengatur baju yang kita kenakan, sampai makanan yang bakal kita makan. Pokoknya semua harus karena kehendak dia.

Kalau seorang cowok sudah mulai mengontrol kita yang berlebihan, itu artinya dia sudah melakukan kekerasan verbal kepada kita.

(Baca juga: 7 Cara Tersembunyi Menarik Perhatian Cowok)